Bosan dengan Pantai? Ini 5 Rekomendasi Wisata Lebaran Jogja 2023

Untuk Anda yang berlebaran di Jogja dan sedang mencari wisata lebaran Jogja 2023 yang berbeda serta anti-mainstream, berikut ini daftarnya!
24 Jan 2023 ·By Ayurizka Purwadhania
·
Share Article

Wisata Lebaran Jogja 2023 — Tak terasa waktu telah memasuki Bulan Ramadhan di tahun 2023. Hal ini menandakan bahwa sebentar lagi kita akan merayakan kemenangan di hari lebaran. Untuk menyambut hari lebaran, tak ada salahnya untuk membuat itinerary liburan ke berbagai tempat wisata yang masih buka saat lebaran.

Untuk Anda yang berlebaran di Jogja dan sedang mencari wisata lebaran Jogja 2023 yang berbeda serta anti-mainstream, berikut ini daftarnya!

1. Agrowisata Bhumi Merapi

Santorini di Bhumi Merapi / @egantari
Santorini di Bhumi Merapi / @egantari

Pilihan wisata lebaran Jogja pertama adalah Agrowisata Bhumi Merapi. Wisata ini terletak di utara kota Jogja dengan suasananya yang sejuk dan asri. Jika Anda beruntung, maka akan terlihat Gunung Merapi dengan jelas dari kawasan ini loh!

Tempat ini dikenal sebagai Santorini Jogja yang memiliki berbagai spot foto dan juga kebun binatang mini. Wisata ini sangat cocok untuk Anda yang ingin berlibur bersama keluarga dan juga anak-anak.

  • Jam Buka: 09.00-17.00 WIB
  • Tiket Masuk: Rp 30.000

2. Obelix Village

Obelix Village / @obelixvillage
Obelix Village / @obelixvillage

Siapa sangka jika di tengah sebuah pedesaan di Sleman terdapat wisata one-stop vacation yang mengajak Anda untuk menikmati suasana alam dengan cara lain. Obelix Village adalah tempat yang menyediakan berbagai fasilitas seperti peternakan mini, cafe, dan juga spot foto yang instagenic. Wisata lebaran Jogja yang satu ini juga termasuk salah satu yang murah dan memiliki fasilitas lengkap.

  • Jam Buka: 10.00-22.00 WIB
  • Tiket Masuk: Rp 15.000-Rp 20.000

3. Suraloka Zoo

Suraloka Zoo / @fikriyahasad
Suraloka Zoo / @fikriyahasad

Suraloka Zoo adalah tempat wisata edukasi baru yang ada di Yogyakarta dan dikenal memiliki banyak wahana rekreasi mulai dari mini zoo, flying fox, kereta, dan berbagai wahana edukatif lainnya. Tempat ini berlokasi di Kaliurang dan memiliki suasana yang sejuk, sangat cocok untuk mengajak anak-anak untuk menghabiskan waktu akhir pekan.

  • Jam Buka: 09.00 - 16.00 WIB
  • Tiket Masuk: Rp 30.000

4. La Li Sa Farmer Village

La Li Sa Farmer Village / @cintabramayasari
La Li Sa Farmer Village / @cintabramayasari

La Li Sa Farmer Village wisata yang sempat viral beberapa waktu lalu karena memiliki berbagai spot foto yang mengajak Anda seperti sedang berlibur di Eropa. Tak hanya itu saja, Anda juga bisa menikmati makanan dan minuman yang disajikan di area cafe sambil menikmati pemandangan yang ada.

  • Jam Buka: 07.00 - 22.00 WIB
  • Tiket Masuk: Minimum Spending Rp 25.000

5. Waterboom Jogja

Waterboom Jogja / @waterboomjogja
Waterboom Jogja / @waterboomjogja

Tahukah Anda jika saat ini Jogja Bay Waterpark telah berganti nama menjadi Waterboom Jogja? Wisata yang satu ini menawarkan belasan wahana permainan air untuk anak-anak hingga wahana ekstrem yang bisa Anda coba langsung. Tempat ini juga menjadi wisata lebaran Jogja favorit karena areanya yang luas dan variasi wahananya.

  • Jam Buka: 09.00-16.00 WIB
  • Tiket Masuk: Mulai Rp 125.000

Booking Hotel untuk Libur Lebaran di Jogja!

 
Share Article