Mikkro Espresso: Cafe Ideal untuk Bukber di Jakarta Selatan

Mikkro Espresso di Jakarta Selatan adalah destinasi ideal untuk menikmati hidangan lezat dan suasana ramai-ramai saat buka puasa, dengan beragam menu dan fasilitas yang tersedia.
14 Mar 2024 ·By Izzah Putri Jurianto
·
Share Article

Jakarta Selatan memang dikenal sebagai surganya tempat makan dan ngopi di ibu kota. Di antara banyaknya pilihan, Mikkro Espresso menjadi salah satu yang paling istimewa.

Notion image

Mengapa? Karena di sini, kamu akan menemukan kesempurnaan dalam setiap hidangan yang mereka racik. Tak heran jika Mikkro Espresso menjadi favorit banyak orang.

Lokasi dan Suasana di Mikkro Espresso

Notion image

Mikkro Espresso tidak main-main dalam menyajikan hidangannya. Dengan totalitas yang tinggi, mereka menghadirkan beragam menu lezat yang tak akan membuatmu kehabisan pilihan. Mulai dari kopi dengan cita rasa yang kaya, hingga hidangan makanan yang memanjakan lidah, semuanya tersedia di sini.

Notion image

Di bulan Ramadhan ini, ketika suasana buka puasa bersama semakin meriah, Mikkro Espresso menjadi tempat yang cocok untuk berkumpul dengan keluarga dan teman-teman terdekat. Dengan suasana yang nyaman dan menu yang beragam, tempat ini adalah pilihan ideal untuk bukber. Tersedia area makan indoor dan outdoor yang luas, sehingga kamu bisa bersantap dengan nyaman baik di dalam ruangan maupun di luar ruangan.

Mikkro Espresso terletak di Jalan Hang Tuah Raya No. 2, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Mereka buka setiap hari mulai pukul 07.30 hingga 21.00 WIB. Jadi, kapan pun kamu ingin menikmati hidangan lezat dan suasana yang menyenangkan, Mikkro Espresso siap menyambutmu.

Rekomendasi Menu Spesial Ramadhan di Mikkro Espresso

Notion image
Notion image

Dalam rangka menyambut bulan Ramadhan, Mikro Espresso juga menghadirkan menu-menu spesial yang bisa dipesan untuk menemani momen berbuka puasa. Mulai dari Nasi Goreng Tongseng, Crispy Duck Lonsay, Asam Laksa Noodle, Bola Jagung Bakar Jimbaran, Tropical Breeze, Pink Lady, dan Bir Kotjok (non alkohol).

  1. Nasi Goreng Tongseng: Variasi nasi goreng yang dicampur dengan tongseng, ditambah potongan daging yang dimasak dalam kuah kental berbumbu kari, dengan tambahan sayuran seperti kol dan wortel.
  1. Asam Laksa Noodle: Hidangan mi berkuah khas Malaysia yang disajikan dalam kuah berbasis ikan yang asam, yang diperkaya dengan rempah-rempah dan bumbu seperti serai, lengkuas, daun kesum, dan bawang merah.
  1. Crispy Duck Lonsay: Bebek goreng renyah yang disajikan bersama lontong dan sayuran dengan kuah kental berbumbu, tak lupa tambahan topping telur rebus.

Jangan lewatkan kesempatan untuk berkunjung ke Mikkro Espresso dan nikmati pengalaman bukber yang tak terlupakan bersama orang-orang tersayang.

Rekomendasi Hotel dekat Mikkro Espresso

Share Article