Awanncosta Semarang: Harga Tiket, Daya Tarik, Lokasi, Jam Buka

Awanncosta Semarang, tempat ekowisata tepi laut di Kawasan Pantai Marina, menyuguhkan kuliner, playground outdoor, amphitheater, dan area pet-friendly.
26 Aug 2024 ·By Izzah Putri Jurianto
·
Share Article

Pernahkah kamu membayangkan nikmatnya hembusan angin laut sambil mencicipi hidangan lezat di tepi pantai? Inilah pengalaman yang ditawarkan oleh Awanncosta Semarang, destinasi ekowisata tepi laut pertama di Pearl of Java (POJ) City.

Awanncosta Semarang: Harga Tiket, Daya Tarik, Lokasi, Jam Buka (foodandtripkoee Instagram)
Awanncosta Semarang: Harga Tiket, Daya Tarik, Lokasi, Jam Buka (foodandtripkoee Instagram)

Dengan suasana yang ramah keluarga, area playground luas, serta banyaknya pilihan kuliner, tempat ini memiliki daya tarik yang kuat. Berikut adalah informasi lengkap seputar Awanncosta Semarang, dari lokasi, jam buka, fasilitas, dan harga tiketnya.

Lokasi, Jam Buka, Daya Tarik, dan Harga Tiket Awanncosta Semarang

Awanncosta Semarang menjadi pilihan yang tepat untuk bersantap dan bermain dengan teman, pasangan, maupun keluarga. Simak info selengkapnya.

Lokasi dan Jam Buka Awanncosta Semarang

Awanncosta berlokasi di Pantai Marina, POJ City, Kota Semarang. Jam buka tempat ini adalah pukul 10.00-22.00 WIB setiap harinya.

Akses menuju Awanncosta cukup mudah. Rute dimulai dari Bundaran Pantai Marina, kemudian berbelok ke kiri dan lurus menuju POJ City. Setelah sampai di Kampus Binus, belok kanan dan lanjutkan perjalanan hingga mencapai pertigan, kemudian belok kiri. Dari sana, lurus terus dan kamu akan tiba di Awanncosta.

Harga Tiket Awanncosta Semarang

Harga Tiket Awanncosta Semarang (foodandtripkoee Instagram)
Harga Tiket Awanncosta Semarang (foodandtripkoee Instagram)

Harga tiket untuk masuk ke area playground Awanncosta Semarang cukup terjangkau, yaitu Rp50.000 untuk anak-anak dan Rp25.000 untuk dewasa. Namun, pengunjung tidak dikenakan biaya tiket masuk jika hanya ingin menikmati kuliner tanpa menggunakan fasilitas playground.

Daya Tarik Awanncosta Semarang

Daya Tarik Awanncosta Semarang (foodandtripkoee Instagram)
Daya Tarik Awanncosta Semarang (foodandtripkoee Instagram)
Daya Tarik Awanncosta Semarang
Daya Tarik Awanncosta Semarang

Awanncosta Semarang hadir sebagai destinasi ekowisata tepi laut pertama di Pearl of Java (POJ) City), tepatnya di Kawasan Pantai Marina. Mengusung konsep unik yang memadukan kuliner dengan tempat bermain, Awanncosta menawarkan pengalaman liburan yang menyenangkan bagi semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Di sini, pengunjung dapat menikmati suasana pantai yang asri sambil bersantai di area kuliner yang tersedia. Tak hanya itu, ada juga area playground outdoor yang luas, sehingga anak-anak bisa bermain dengan bebas di bawah pengawasan orangtua.

Menariknya, Awanncosta juga ramah bagi pengunjung yang membawa hewan peliharaan, asalkan mereka memastikan kebersihan dan keamanannya selama berada di area tersebut.

Selain playground, daya tarik utama dari Awanncosta tentu saja adalah tenant F&B yang siap memanjakan lidahmu. Beberapa diantaranya adalah Dum Dum Thai Tea, Montato, Charlie's Macaroni, Vilo, Teazzi, Circles Boulangerie, Loenpia Mbak Lien, Sorak Sorai Coffee, dan masih banyak lagi.

Meski sering ramai pengunjung, tempat ini tetap nyaman karena menyediakan area parkir yang luas, cukup untuk menampung motor dan mobil. Segera, Awanncosta juga akan menghadirkan amphitheater untuk pertunjukan hiburan dan seni.

Share Article