Lumpur Arab Legenda: Menu, Harga, dan Lokasi

Lumpur Arab Legenda, oleh-oleh terlaris dari Kota Malang, menjual kue lumpur dengan Harga mulai 8 ribuan di Kauman dan Soekarno Hatta.
30 Apr 2024 ·By Izzah Putri Jurianto
·
Share Article

Lumpur Arab Legenda tampaknya mulai jadi oleh-oleh incaran khas Malang. Dengan 2 cabang di Kauman dan Soekarno Hatta, banyak wisatawan yang penasaran dengan manisnya kue lumpur yang satu ini.

Lumpur Arab Legenda Malang
Lumpur Arab Legenda Malang

Kabarnya, Lumpur Arab Legenda menggunakan resep turun-temurun keluarga. Yuk, baca artikel ini untuk lokasi, jam buka, menu, dan Harga di Lumpur Arab Legenda.

Lokasi dan Jam Buka Lumpur Arab Legenda

Lumpur Arab Legenda Malang
Lumpur Arab Legenda Malang

Lokasi Lumpur Arab Legenda bisa kamu temukan di 2 cabang, yakni area Kauman dan Soekarno Hatta. Keduanya sama-sama strategis, namun cabang Soekarno Hatta punya tempat yang lebih luas.

Berikut adalah lokasi dan jam buka Lumpur Arab Legenda di Kota Malang.

  1. Lumpur Arab Legenda Kauman Lokasi: Jalan Kauman No. 9a, Kauman, Klojen, Malang Jam Buka: Setiap hari (06.00-17.00 WIB)
  1. Lumpur Arab Legenda Soekarno Hatta Lokasi: Jalan Soekarno Hatta, Jatimulyo, Lowokwaru, Kota Malang Jam Buka: Setiap hari (09.00-22.00 WIB)

Menu dan Harga di Lumpur Arab Legenda

Menu dan Harga Lumpur Arab Legenda Malang
Menu dan Harga Lumpur Arab Legenda Malang

Lumpur Arab Legenda menjual kue lumpur dengan resep keluarga turun-temurun, sehingga punya rasa yang khas. Di sini, ada beberapa jenis paket yang dapat dipesan, yaitu Single (Rp 8,000/item), Paket Bucin (Rp 16,000/2 item), Paket Setia (Rp 37,000/5 item), dan Paket Nagih (Rp 65,000/9 item).

Toko kue yang satu ini melayani dine in, takeaway, maupun pembelian online. Kamu dapat memesan menu Lumpur Arab Legenda melalui aplikasi GoFood dan ShopeeFood.

Intinya, sekarang kamu tak perlu lagi bingung harus membeli oleh-oleh apa selepas liburan di Malang. Cobain nikmatnya kue lumpur dari Lumpur Arab Legenda!

Penginapan di Malang, Jawa Timur

Share Article