Ini Dia 5 Rekomendasi Hotel dengan Kolam Air Panas di Garut

Kini, Anda bisa menikmati kolam renang air panas dengan menginap beberapa hotel di Garut berikut ini!
14 Oct 2022 ·By Ayurizka Purwadhania
·
Share Article

Garut dikenal sebagai kota yang memiliki beragam destinasi wisata alam dengan panorama yang indah. Hal ini membuat Garut menjadi salah satu pilihan banyak wisatawan saat memasuki musim libur panjang ataupun akhir pekan. Garut dikenal dengan kawasan dataran tinggi yang sejuk dan juga cocok sebagai tempat untuk melepas penat setelah bekerja ataupun sekolah. Salah satu wisata yang terkenal adalah pemandian air panas yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan dan juga menjadi aktivitas yang seru untuk dicoba.

Kini, Anda bisa menikmati kolam renang air panas dengan menginap beberapa hotel di Garut berikut ini!

1. Kampung Sampireun Resort & Spa

Kolam Renang
Kolam Renang

Kampung Sampireun Resort & Spa berlokasi di kawasan Kamojang dan dikenal dengan pemandangan di sekitar resort yang masih asri dan sejuk. Di sini, Anda bisa menemukan kolam air panas yang bisa digunakan kapanpun selama menginap di hotel ini. Berendam di kolam air panas akan membuat tubuh Anda semakin rileks dan bisa segar kembali saat beraktivitas seperti semula.

2. Bukit Alamanda Resort & Resto

Kolam Renang
Kolam Renang

Hotel di Garut yang memiliki kolam air panas berikutnya adalah Bukit Alamanda Resort & Resto. Hotel ini sangat cocok bagi Anda yang membawa serta anak dan juga keluarga saat berlibur karena terdapat berbagai fasilitas lengkap seperti kolam air panas, area bermain anak, dan juga restoran.

3. Hotel Santika Garut

Kamar Tamu
Kamar Tamu

Rekomendasi selanjutnya adalah Hotel Santika Garut. Di hotel ini, Anda bisa mendapatkan pemandangan sawah dan juga perbukitan dari kamar. Tak hanya itu juga, hotel ini cocok bagi Anda yang masih pasangan baru untuk melakukan honeymoon karena suasananya yang tenang dan jauh dari hiruk pikuk perkotaan.

4. Joglo Garut Cottage

Kolam Renang
Kolam Renang

Joglo Garut Cottage juga bisa menjadi alternatif pilihan Anda untuk menginap di Garut. Hotel ini mengusung konsep rumah Joglo tradisional Jawa yang unik dan juga membuat liburan Anda semakin berkesan.

5. favehotel Cimanuk Garut

Kolam Renang
Kolam Renang

favehotel Cimanuk Garut juga bisa menjadi pilihan Anda untuk staycation bersama keluarga sambil mengunjungi berbagai destinasi wisata yang ada di Garut. Hotel ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas dan juga dekat dengan beberapa spot wisata di kota ini.

Share Article