Yuteon Cafe: Cafe Streetfood Estetik Ala Korea di Surabaya

Kunjungi Yuteon Cafe dan nikmati pengalaman unik dalam menyelami hidangan ala Korea tanpa harus bepergian jauh.
18 Jan 2024 ·By Izzah Putri Jurianto
·
Share Article

Yuteon Cafe adalah sebuah cafe yang menyajikan makanan dan camilan ala Korea. Tidak hanya lezat, tetapi juga menghadirkan dekorasi yang unik dan menggemaskan. Bisa dibilang, tempat ini cocok untuk jadi tujuan para Kpopers di Surabaya.

Notion image

Lokasi dan Suasana di Yuteon

Notion image

Yuteon Cafe mengundang pengunjungnya ke dalam suasana Korea yang autentik melalui dekorasi yang dipilih dengan teliti. Ruangannya disulap sedemikian rupa dengan elemen-elemen ala Korea, mulai dari lukisan-lukisan modern hingga pajangan menggunakan album beberapa girlband populer dari Korea Selatan. Keseluruhan dekorasi menciptakan nuansa yang kental dan menyenangkan, ideal untuk nongkrong santai atau sekadar mengabadikan momen foto-foto estetik.

Yuteon Cafe bukan hanya tempat untuk menyantap hidangan Korea, tetapi juga pengalaman menyelami budaya. Suasana Korea begitu kental terasa, terutama dengan kehadiran dekorasi pajangan dari girlband-girlband terkenal. Bagi para penggemar K-Pop, tempat ini akan menjadi surga tersendiri.

Salah satu daya tarik utama Yuteon Cafe adalah penyajian menu ala drama Korea. Misalnya, ramyeon tidak hanya disajikan dalam mangkuk biasa, melainkan menggunakan panci berukuran besar yang biasa kita lihat di berbagai adegan drama Korea. Rasanya tidak hanya menggoda lidah, tetapi juga memberikan pengalaman unik yang sulit dilupakan.

Bila tertarik untuk makan di Yuteon, kamu bisa berkunjung ke alamat Jalan Raya Menganti Karangan No. 91, Babatan, Wiyung, Surabaya. Mereka buka setiap hari Selasa-Minggu pukul 12.00-22.00 WIB.

Menu dan Harga di Yuteon

Notion image

Para penggemar streetfood ala Korea wajib mampir ke Yuteon, karena di sini kamu akan menjumpai aneka jajanan seperti Tteokbokki, Corndog, Gimmari, dan masih banyak lagi.

  1. Tteokbokki (Rp 18,000)
  1. Rose Tteokbokki (Rp 22,000)
  1. Corndog (Rp 15,000)
  1. Sweet Corndog (Rp 20,000)
  1. Gimmari (Rp 15,000)
  1. Eomuk (Rp 16,000)
  1. Sundubu (Rp 30,000)
  1. Chingu-Pack Tteokbokki + Rose Tteokbokki (Rp 37,000)
  1. Chingu-Pack Tteokbokki Large + Eomuk (Rp 37,000)
  1. Ramyeon (Rp 25,000)

Hotel Terlaris di Surabaya, Jawa Timur

Share Article