Achieve Art Space Jogja: Tiket Masuk, Daya Tarik, Rute

Untuk tahu lebih tahu tentang daya tarik dari Achieve Art Space, yuk simak ulasannya berikut ini!
7 Mar 2023 ·By Ayurizka Purwadhania
·
Share Article

Achieve Art Space — Yogyakarta, kota budaya yang terletak di Jawa Tengah, Indonesia, tidak hanya terkenal dengan candinya yang spektakuler, tetapi juga menjadi salah satu pusat seni dan budaya terpenting di Indonesia. Salah satu daya tarik utama kota ini adalah koleksi galeri seninya yang sangat kaya, yang menampilkan berbagai jenis seni, mulai dari seni kontemporer hingga seni tradisional Jawa.

Tidak hanya itu, keindahan galeri-galeri seni di Yogyakarta juga mencakup arsitektur bangunan galeri yang indah dan pengalaman melihat karya seni yang memukau. Pada artikel kali ini kita akan membahas salah satu galeri seni terbaru di Yogyakarta yang bernama Achieve Art Space.

Untuk tahu lebih tahu tentang daya tarik dari Achieve Art Space, yuk simak ulasannya berikut ini!

Rute & Lokasi

Achieve Art Space / @ashraf4_
Achieve Art Space / @ashraf4_

Achieve Art Space berlokasi di Sidoarum, Godean. Dari pusat Kota Yogyakarta, Anda bisa menuju ke jalan Ring Road Barat kemudian mengambil arah barat di perempatan Godean. Kemudian Anda bisa melaju sekitar 500 meter ke barat sampai bertemu pertigaan Sidoarum dan ambil ke arah selatan. Tak jauh dari pertigaan, Anda bisa langsung menemukan Achieve Art Space di Timur jalan.

Fasilitas

Berikut ini adalah beberapa fasilitas yang ada di Achieve Art Space:

  • Area Parkir
  • Toilet
  • Spot Foto
  • Workshop

Daya Tarik

Achieve Art Space / @theonlyulin
Achieve Art Space / @theonlyulin

Achieve Art Space merupakan galeri seni yang dikenal menampilkan berbagai lukisan hingga instalasi seni dari banyak seniman lokal Indonesia dan juga Yogyakarta. Tak hanya mengamati karya seni yang indah, Anda juga bisa mengikuti berbagai kelas workshop mulai dari melukis, menghias keramik, dan berbagai kerajinan tangan lainnya.

Di tempat ini juga menyediakan area photobox di dalamnya dan juga tea bar dimana Anda bisa meracik teh favorit Anda yang dibuat dari berbagai tanaman herbal. Achieve Art Space juga cocok untuk tempat kencan bersama pasangan dengan melakukan workshop bersama ataupun cuci mata dengan melihat berbagai karya seni yang eksotis.

Tiket Masuk

Achieve Art Space / @deafebi_
Achieve Art Space / @deafebi_
Achieve Art Space / @deafebi_
Achieve Art Space / @deafebi_

Berapa tiket masuk ke Achieve Art Space Jogja? Berikut ini detail selengkapnya!

  • Tiket Masuk: Gratis
  • Workshop Watercolor: Rp 20.000/orang
  • Workshop Air Dry Clay: Rp 30.000/orang
  • Workshop Acrylic Paint: Rp 40.000/orang
  • Workshop Sculpt Coloring: Rp 30.000/orang
  • Workshop Paint by Number: Rp 70.000/orang
  • Photobox: Rp 30.000 (2 photo strip)

Jam Buka

Achieve Art Space buka setiap hari mulai pukul 12.00-18.00 WIB setiap harinya. Anda juga bisa melakukan reservasi untuk kelas workshop terlebih dahulu melalui Instagram mereka @achieveartspace.

Itulah ulasan mengenai Achieve Art Space di Yogyakarta, Apakah Anda tertarik untuk mencobanya?

Booking Hotel Favoritmu di Jogja!

Share Article