Wisata Kebun Teh di Nimo Highland, Baru Dibuka

Wisata kebun teh yang indah dan kekinian
30 Jun 2022 ·By Ivan Zulfikar
·
Share Article

Jika anda bepergian ke Bandung, jangan lewatkan berkunjung ke NIMO Highland, tempat wisata kebun teh yang indah dan kekinian. Nama NIMO berasal dari lokasinya yang berada di Gunung Nini atau Nini Mountain. Banyak spot foto menarik disini, dan tempatnya baru dibuka lo.

NIMO Highland saat ini sudah soft opening dan memiliki fasilitas yang cukup lengkap didalamnya, hanya saja infrastruktur pendukungnya masih dalam tahap pembangunan. Seperti paving lahan parkir, jalan dan selainnya. NIMO Highland akan grand opening pada bulan September 2022.

Jembatan di atas kebun teh /
Jembatan di atas kebun teh / tamasya.indonesia

Jam Buka

  • Weekday: 09:00-17:00
  • Weekend & libur nasional: 08:00-18:00

Harga Tiket Masuk (Soft Opening)

  • Dewasa: Rp 35.000
  • Anak > 4 tahun: Rp 25.000
Menyusuri jembatan /
Menyusuri jembatan / abdi_wiguna15
Sunrise di NIMO HIghland /
Sunrise di NIMO HIghland / jabargram

Fasilitas

  • Pusat jajanan, menjual makanan seperti soto betawi, sosis, takoyaki, minuman, kopi dan es krim. Pembayaran bisa menggunakan QRIS / tunai.
  • Sewa kuda dan ATV
  • Ontang-anting (shuttle menuju lokasi wisata, gratis)

Sebelum berangkat ke NIMO Highland

Sebaiknya siapkan payung dan topi untuk mengantisipasi hujan. Jika anda datang sebelum grand opening, sebaiknya bersiap menginjak tanah becek saat di parkiran.

Jika anda ingin mencari pemandangan yang terbaik, sebaiknya datang pada pagi hari saat cuaca cerah, karena saat berkabut jarak pandang di dataran tinggi ini sangat terbatas. Tetapi pemandangannya saat berkabut oke juga lho.

Saat ini NIMO Highland baru dibuka jam 9 pagi. Tetapi setelah grand opening, direncanakan ada tiket untuk menikmati sunrise juga.

Hotel di Pangalengan, Bandung

Share Article