Tirtodipuran Link: Tiket Masuk dan Jam Buka

Jika Anda berencana untuk mengunjungi Tirtodipuran Link dalam waktu dekat, yuk simak informasi terbarunya berikut ini!
7 Sep 2022 ·By Ayurizka Purwadhania
·
Share Article
Tirtodipuran Link / @kohesi.initiatives
Tirtodipuran Link / @kohesi.initiatives

Bosan dengan wisata alam yang ada di Jogja? Saatnya Anda mencoba spot wisata lainnya yaitu wisata seni dan juga sejarah yang ada di Tirtodipuran Link. Tempat ini merupakan galeri yang biasanya akan menampilkan berbagai instalasi karya seni dari berbagai seniman yang sedang menggelar pameran.

Jika Anda berencana untuk mengunjungi Tirtodipuran Link dalam waktu dekat, yuk simak informasi terbarunya berikut ini!

Lokasi

Fasilitas

Ini dia beberapa fasilitas yang bisa Anda dapatkan di Tirtodipuran Link:

  • Area Parkir
  • Toilet
  • Warung Makan
  • Spot Foto

Daya Tarik

Tirtodipuran Link / @kohesi.initiatives
Tirtodipuran Link / @kohesi.initiatives

Di Tirtodipuran Link, Anda bisa menemukan berbagai karya seni dari pelukis terkenal Indonesia seperti:

  • Abenk Alter
  • Addy Debil
  • Agugn
  • Andy Dewantoro
  • Bunga Yuridespita
  • Citra Sasmita
  • Darbotz
  • Dede Cipon
  • Dian Suci Rahmawati
  • Dwiky KA
  • Laksamana Ryo
  • Eddy Susanto
  • Enka Komariah
  • Erwin Windu Pranata
  • Etza Meisyara
  • Evi Pangestu
  • Farley Del Rosario
  • Fatoni Makturodi
  • I Made Agus Saputra
  • Ipeh Nur
  • Jim Allen Abel

Karya yang ditampilkan di museum ini bergantung pada event apa saja yang sedang diselenggarakan di Tirtodipuran Link. Tempat ini juga menjadi favorit anak muda di Jogja untuk menghabiskan waktu akhir pekan ataupun sekedar mengagumi karya seni yang ada di sini. Tak jarang pengunjung menggunakannya sebagai tempat untuk foto-foto bersama karya yang dipajang.

Tiket Masuk dan Jam Buka

Harga tiket masuk ke Tirtodipuran Link adalah gratis, namun apabila tengah diselenggarakan event atau pameran tertentu pengunjung akan dikenakan biaya masuk yang berkisar dari Rp 20.000 tergantung dari penyelenggara event.

Tirtodipuran Link buka setiap hari mulai pukul 12.00-18.00 WIB setiap harinya, apakah Anda tertarik untuk mencoba berwisata ke museum ini?

Hotel di Yogyakarta

Share Article