Ada sebuah resor yang unik di kaki Gunung Lawu, kecamatan Tawangmangu, Karanganyar. Ini dia The Lawu Park, area rekreasi dengan beragam wahana. Ada zona salju, restoran, camping ground, kabin penginapan yang estetik, outbond playground dan masih banyak lagi. Sangat cocok sebagai destinasi liburan keluarga.
Suasana di The Lawu park sangat dingin dan kabutnya tebal. Anda akan dikelilingi hutan pinus selama ada di tempat ini. Jika anda ingin menginap, anda bisa berkemah di campground, atau pun glamping di kabin kayu. Jika anda berkunjung, jangan lupa cobain sate kelinci yang jadi menu khas di tempat wisata ini.
Fasilitas Utama
Ada beberapa fasilitas yang patut kamu coba di tempat ini.
Zona Salju
Zona salju adalah area yang dihiasi dengan salju buatan dan ornamen-ornamen khas musim dingin.
Walau salju disini bukan salju asli, udara di obyek wisata ini sangat dingin, sehingga terasa seperti di musim dingin aslinya.
Bayangkan santai di tengah gunung yang senagat dingin sambil minum kopi dan teh panas. Wah nikmatnya!
Jeep Offroad, ATV dan motocross
Kamu bisa mencoba berkendara melalui jalan offroad yang seru dengan wahana jeep ini. Rute jeepnya tergolong cukup mudah sehingga aman bagi pemula.
Selain jeep, anda juga menyewa ATV dan motocross jika anda ahli dalam olahraga ekstrim satu ini.
Harga sewa jeep : Rp 325.000 / 30 menit
Harga sewa ATV: Rp 50.000 / rute 1 km
Fasilitas Lainnya
Selain 2 wahana diatas, masih banyak fasilitas lain di resor ini diantaranya:
-
Memberi makan kelinci dan domba
-
Berkuda
-
Restoran
-
Hutan anggrek
-
Spot Selfie
Jam Buka
Buka setiap hari pukul 08.00 - 17.00
Harga Tiket Masuk
Rp 20.000, anak di bawah 5 tahun gratis