7 Potret Keindahan Taman Gandrung Terakota, Ikon Wisata Banyuwangi!

Untuk tahu lebih banyak mengenai keindahan Taman Gandrung Terakota, simak informasinya berikut ini!
14 Feb 2023 ·By Ayurizka Purwadhania
·
Share Article

Taman Gandrung Terakota — Taman Gandrung Terakota menawarkan keindahan alam dan pemandangan yang menakjubkan. Tempat ini adalah destinasi baru yang juga menjadi ikon wisata Kota Banyuwangi yang kini dikenal di berbagai penjuru dunia. Taman ini adalah museum seni yang menampilkan berbagai koleksi seni pahat yang bernilai tinggi dan tidak bisa Anda jumpai di tempat lainnya.

Untuk tahu lebih banyak mengenai keindahan Taman Gandrung Terakota, simak informasinya berikut ini!

1. Taman Gandrung Terakota adalah museum seni yang memiliki luas area 4 hektar dengan berbagai fasilitas seperti area galeri, amphiteater, cafe, dan pendopo tari.

Taman Gandrung Terakota / @motocumentary
Taman Gandrung Terakota / @motocumentary

2. Di dalam Taman Gandrung Terakota terdapat 1.000 patung penari gandrung yang dibuat dari tembikar atau terakota.

Taman Gandrung Terakota / @astronot_1d
Taman Gandrung Terakota / @astronot_1d

3. Dari luas lahan tersebut, hanya 20% yang digunakan sebagai area komersil (museum). Sisanya dimanfaatkan untuk area persawahan petani.

Taman Gandrung Terakota / @bragasta__ma
Taman Gandrung Terakota / @bragasta__ma

4. Taman Gandrung Terakota menyediakan area amphiteater yang biasanya digunakan untuk pertunjukkan Tari Gandrung.

Taman Gandrung Terakota / @bragasta__ma
Taman Gandrung Terakota / @bragasta__ma

5. Dari kawasan Taman Gandrung Terakota, Anda bisa melihat keindahan Gunung Ijen yang nampak jelas saat pagi hari.

Taman Gandrung Terakota / @awisenan
Taman Gandrung Terakota / @awisenan

6. Tahukah Anda jika Taman Gandrung Terakota terinspirasi dari Terracotta Warrior and Horses di Tiongkok yang dibangun pada masa Kaisar Qin Shi Huang.

Taman Gandrung Terakota / @jejaklangkahpicture
Taman Gandrung Terakota / @jejaklangkahpicture

7. Penataan 1.000 patung penari Gandrung ini dipimpin langsung oleh kurator seni rupa dari Galeri Nasional Indonesia dan juga dosen Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta, Dr Suwarno Wisetrotomo.

Taman Gandrung Terakota / @agussusilo777
Taman Gandrung Terakota / @agussusilo777

Itulah ulasan singkat mengenai keindahan Taman Gandrung Terakota yang ada di Banyuwangi. Jangan lupa untuk menambahkannya ke dalam itinerary liburan Anda!

Booking Hotel untuk Liburan di Banyuwangi!

Share Article