Menu dan Harga Sogogi Surabaya, All You Can Eat Murah Meriah!

Sogogi Shabu & Grill menawarkan all you can eat halal dengan harga terjangkau di Surabaya.
1 Apr 2024 ·By Izzah Putri Jurianto
·
Share Article

Surabaya — Surabaya kembali menyambut kehadiran restoran baru yang tak kalah menarik, Sogogi Shabu & Grill. Dibuka resmi pada tanggal 9 Maret 2024, Sogogi telah menjadi sorotan banyak warga Surabaya.

Notion image

Restoran ini menawarkan konsep all you can eat yang terjangkau, dengan beragam menu yang telah bersertifikat Halal. Simak lokasi, menu, dan harga di Sogogi Shabu & Grill.

Lokasi dan Suasana di Sogogi Surabaya

Notion image

Sogogi Shabu & Grill terletak di Jalan Dr. Ir. H. Soekarno No. 311, Rungkut, Surabaya, dengan jam operasional mulai pukul 12.00 hingga 22.00 setiap harinya. Suasana di restoran ini dijamin menyenangkan, dengan ruangan makan yang luas, banyak meja dan kursi, serta udara yang sejuk. Dengan konsep all you can eat yang terjangkau dan beragam menu lezat, Sogogi Shabu & Grill menjadi pilihan yang tepat bagi para pecinta kuliner di Surabaya.

Menu dan Harga di Sogogi Surabaya

Notion image
Notion image

Ketika mengunjungi Sogogi, para pelanggan dapat memilih salah satu dari dua paket yang tersedia, yaitu Paket Reguler atau Premium. Paket Reguler, dengan harga Rp 109,000 per orang, sudah termasuk berbagai jenis daging seperti Beef Slice, Rib Eye, Chicken Slice, Saikoro, Chicken Marinated, dan Beef Marinated.

Sementara Paket Premium, dengan harga Rp 139,000 per orang, menawarkan lebih banyak variasi, termasuk Wagyu Fat, Wagyu Non Fat, Wagyu Steak, Marbling Steak, Samyang, dan berbagai jenis Beef dan Chicken lainnya. Tak hanya menu daging, Sogogi juga menyediakan pilihan sayuran, mie, nasi goreng, sushi, tteokbokki, buah, es krim, dan puding.

Untuk kuah shabu-shabu, pelanggan dapat memilih dari berbagai pilihan seperti Korean Spicy, Japanese Kombu, Original, Spicy, Miso, dan Tom Yum. Jangan lewatkan kesempatan untuk menikmati sensasi makan sepuasnya dengan harga terjangkau di restoran ini!

Rekomendasi Hotel di Surabaya, Jawa Timur

Share Article