5 Rekomendasi Restoran Keluarga di Medan, Pasti Nyaman dan Puas!

Bagi Anda yang berada di Medan dan mencari restoran keluarga di Medan yang enak dan nyaman, berikut ini adalah 5 rekomendasinya!
10 Nov 2022 ·By Ayurizka Purwadhania
·
Share Article

Apakah Anda sudah memiliki rencana untuk menghabiskan libur akhir pekan kali ini? Jika belum, Anda bisa melakukan aktivitas bersama keluarga (quality time) dengan makan bersama di restoran. Bagi Anda yang berada di Medan dan mencari restoran keluarga di Medan yang enak dan nyaman, berikut ini adalah 5 rekomendasinya!

1. Rasa Bunda

Rasa Bunda / @rasabunda
Rasa Bunda / @rasabunda

Rasa Bunda adalah restoran keluarga di Medan yang menyajikan berbagai menu khas Minang seperti sate kacang, rendang, dan sebagainya dengan suasana restoran yang modern. Tak perlu Anda ragukan lagi kualitas makanan dan juga pelayanan yang ada di restoran Rasa Bunda, karena menjadi salah satu restoran terbaik yang ada di kelasnya. Rasa Bunda berlokasi di Jalan Iskandar Muda No.274, Darat, Medan Baru. Untuk harga menu yang ada di restoran ini berkisar dari Rp 27.000-Rp 211.000 perporsinya dan buka setiap hari mulai pukul 10.00-22.00 WIB.

2. Lembur Kuring

Lembur Kuning / @lemburkuringmedan
Lembur Kuning / @lemburkuringmedan

Lembur Kuring adalah restoran yang berlokasi di Jalan T. Amir Hamzah No.85, Medan Helvetia. Sudah berdiri lebih dari 20 tahun membuat restoran ini menjadi salah satu ikon Kota Medan yang menjadi favorit banyak wisatawan. Menu yang ditawarkan di Lembur Kuring adalah berbagai menu khas Indonesia yang dijamin memiliki rasa otentik dan pastinya enak. Restoran ini menjadi satu-satunya restoran dengan kapasitas pengunjung terbesar yang ada di Medan dan bisa menampung hingga 1000 orang. Harga menu yang ada di Lembur Kuning berkisar dari Rp 6.000-Rp 200.000.

3. Jala Jala Nelayan

Jala Jala Nelayan / @nelayanrestaurant
Jala Jala Nelayan / @nelayanrestaurant

Masyarakat Medan pasti sudah familiar dengan restoran Jala Jala Nelayan yang sudah berdiri semenjak tahun 1995. Restoran ini menyediakan berbagai menu Chineese Food seperti dimsum, suki, dan aneka seafood. Restoran ini memiliki beberapa cabang yang ada di Medan seperti di Medan Fair, Manhattan Times Square, dan Jalan MH. Thamrin. Harga menu yang ada di Jala Jala Nelayan berkisar dari Rp 20.000-Rp 140.000 saja per porsinya.

4. Restoran Pondok Indah

Restoran Pondok Indah / @pondokindahresto
Restoran Pondok Indah / @pondokindahresto

Restoran Pondok Indah adalah rekomendasi restoran keluarga di Medan yang berikutnya. Tempat ini berlokasi di Jalan Hasanuddin No.1, Petisah Hulu, Medan Baru dan buka setiap hari mulai pukul 11.00-22.00 WIB. Restoran ini populer dengan menu masakan Indonesia yang memiliki porsi besar dan tentunya enak. Harga menu yang ada Restoran Pondok Indah berkisar dari Rp 30.000-Rp 200.000 per porsinya.

5. Desadesa Resto

Desadesa Resto / @dealjava.mdn
Desadesa Resto / @dealjava.mdn

Rekomendasi restoran keluarga di Medan yang terakhir adalah Desadesa Resto yang beralamat di Jl. Setia Budi No.190/12, Tj. Rejo, Medan Sunggal. Restoran ini memiliki suasana tropical yang identik dengan Pulau Bali, Anda bisa menjadikan setiap sudut restoran ini sebagai spot foto karena interior serta pernak perniknya yang unik. Sama seperti restoran keluarga lainnya, menu yang disajikan di sini adalah menu makanan Indonesia dan juga berbagai olahan seafood. Untuk harga menu yang ada di Desadesa Resto berkisar dari Rp 20.000-Rp 110.000 saja.

Itu dia 5 rekomendasi restoran keluarga yang ada di Medan, mana yang jadi favorit Anda?

Agendakan Staycation Bersama Keluarga di Medan!

Share Article