Mencari tempat untuk healing dengan pemandangan alam yang mempesona? Saatnya Anda mengunjungi wisata Plunyon Kalikuning di Cangkringan.
Tempat ini adalah sungai yang dulunya dilewati oleh lahar dingin saat erupsi Gunung Merapi pada tahun 2010 silam dan kini telah berubah sepenuhnya menjadi tempat wisata yang sangat indah.
Wisata Plunyon Kalikuning memiliki berbagai daya tarik yang tentunya tak boleh Anda lewatkan begitu saja.
Penasaran mengenai wisata Plunyon Kalikuning Cangkringan? Simak informasi selengkapnya berikut ini!
Berikut adalah fasilitas yang bisa Anda temukan di Plunyon Kalikuning:
Area Parkir
Warung Makan
Toilet
Spot Foto
Mushola
Daya Tarik
Wisata Plunyon Kalikuning adalah tempat lokasi syuting dari film horor paling populer di Indonesia yaitu KKN di Desa Penari. Di tempat ini, Anda bisa melihat pemandangan alam dan juga Gunung Merapi yang terlihat jelas dari area ini. Di Plunyon Kalikuning, terdapat sebuah jembatan panjang yang membentang dari ujung ke ujung, jembatan ini biasa digunakan oleh warga Cangkringan untuk mengangkut pakan ternak mereka.
Objek wisata Plunyon Kalikuning menjadi spot favorit untuk melihat sunrise saat pagi hari karena Anda bisa melihat jelas Puncak Gunung Merapi di sini. Selain itu, tempat wisata ini juga menjadi spot untuk hunting foto bagi fotografer maupun spot untuk foto prewedding.
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka
Berikut ini adalah harga tiket masuk ke wisata Plunyon Kalikuning Cangkringan:
Harga Tiket Masuk (Weekdays): Rp 5.000 per orang
Harga Tiket Masuk (Weekend): Rp 10.000 per orang
Parkir Motor: Rp 2.000
Parkir Mobil: Rp 5.000
Wisata Plunyon Kalikuning buka setiap hari Selasa-Minggu mulai pukul 06.00-16.00 WIB. Disarankan untuk Anda yang akan berkunjung ke tempat wisata ini agar menggunakan baju hangat karena cuacanya yang sangat dingin dan dekat dengan Gunung Merapi.