Panduan Romantis Singapura, versi Crazy Rich Asians

Jika Anda sedang mencari tempat yang sempurna untuk tujuan bulan madu yang romantis, tidak ada tempat lain yang lebih baik selain Singapura
Share Article

Dikenal dengan berbagai makanan lezat, kehidupan malam, dan sebagai pusat perbelanjaan, kota modern Singapura menawarkan banyak hal bagi anda yang sedang jatuh cinta. Hidupkan kembali adegan favorit Anda dari film hit Crazy Rich Asians dalam panduan romantis ini. Anda akan mengunjungi Marina Bay Sands untuk berenang di kolam renang infinity, dan menjelajahi Gardens by the Bay. Jika Anda sedang mencari tempat yang sempurna untuk tujuan bulan madu yang romantis, atau hanya liburan bersama pasangan tercina, tidak ada tempat lain yang lebih baik selain Singapura.

Makanan Kaki Lima Hawker, Marina Bay Sands

Lokasi Crazy Rich Asians: food court kaki lima Hawker.
Lokasi Crazy Rich Asians: food court kaki lima Hawker.

Anda dapat hidupkan skenario Crazy Rich Asians dengan mengunjungi tempat wisata ikonik yang dikunjungi Nick dan Rachel dalam film. Rachel menghabiskan malam pertama di Singapura dengan makan nasi ayam Hawker yang terkenal, mencicipi masakan Michelin-star dan makanan ringan lezat lainnya. Apabila anda menginap di Marina Bay Sands Hotel, anda dapat menikmati makan malam elegan dengan tampilan latar belakang kolam renang infinity pool yang Instagram-able.

Garden by the Bay

Lokasi Crazy Rich Asians: Gardens by the Bay, tempat Colin dan Araminta melangsungkan resepsi pernikahan.
Lokasi Crazy Rich Asians: Gardens by the Bay, tempat Colin dan Araminta melangsungkan resepsi pernikahan.

Tidak ada yang mengatakan "Cinta" seperti bunga. Rasakan "cinta" dengan mengunjungi salah satu taman yang paling spektakuler di dunia. Siang atau malam, Gardens by the Bay adalah salah satu objek wisata paling populer untuk dikunjungi di Singapura. Telusurilah Konservatorium kaca untuk melihat pemandangan bunga tulip berwarna-warni, anggrek, dan dahlia. Setelah matahari terbenam, Supertrees akan bersinar dengan pertunjukan musik dan cahaya, sangat sempurna untuk malam romantis Anda.

Tur kota Singapura, kunjungi Raffles Hotel yang bersejarah, dan High Tea untuk berdua

Lokasi Crazy Rich Asians: Nick dan Rachel menginap di Presidential Suite di Raffles Hotel
Lokasi Crazy Rich Asians: Nick dan Rachel menginap di Presidential Suite di Raffles Hotel

Nikmati glamor arsitektur The Fullerton Hotel, dan manjakan diri Anda dan pasangan dengan kue-kue dan sandwich gurih dengan High Afternoon Tea untuk berdua. Sebelum menuju ke The Fullerton Hotel, anda bisa berjalan-jalan melewati patung khas Singapura Merlion. Setelah High Afternoon Tea, kunjungi hotel Raflles yang bersejarah di mana Nick dan Rachel tinggal saat di film Crazy Rich Asians, dan nikmatilah sejarah dan kemewahan bangunan warisan ini.

Sentosa Island dan Makan Malam di Angkasa

Lokasi Crazy Rich Asians: Pulau Sentosa adalah lokasi pesta bujangan Nick dan Colin
Lokasi Crazy Rich Asians: Pulau Sentosa adalah lokasi pesta bujangan Nick dan Colin

Pastikan untuk kunjungi Pulau Sentosa, dan nikmatilah pantai yang indah dan kasino mewah untuk malam yang ajaib. Untuk makan malam romantis, anda bisa sewa cable car pribadi sambil makan malam. Nikmati makanan lezat di langit sambil melihat lampu-lampu kota Singapore berkilau di bawah Anda.

 
 
Share Article