“NEOM” Mega Proyek Arab Saudi yang Spektakuler dan Paling Dinanti!

NEOM adalah kota futuristik Arab Saudi yang ditunggu-tunggu oleh jutaan pasang mata di dunia.
4 Apr 2023 ·By Ayurizka Purwadhania
·
Share Article

Neom Arab Saudi — Pemerintah Arab Saudi kembali menggemparkan banyak orang dengan mega proyek senilai lebih dari USD 500 miliar yang kini masuk ke dalam proses pembangunan. Proyek ini diberi nama Kota Neom, yang rencananya akan menjadi sebuah kota urban modern yang terintegrasi dengan berbagai teknologi canggih masa kini.

Menurut laporan Pemerintah Arab Saudri, Neom memiliki ukuran sekitar 33 kali lebih besar dari Kota New York dan diharapkan memiliki populasi sembilan juta pada tahun 2045 mendatang. Kota ini dirancang menggunakan berbagai energi ramah lingkungan yang terbarukan, dan bisa manjadi gebrakan baru dalam dunia tata kota di dunia.

Neom Arab Saudi
Neom Arab Saudi

Thorsten Schwarz, Direktur Eksekutif Teknologi Grid dan Proyek Neom yang dilansir oleh CNBC, mengungkapkan bahwa Neom berencana untuk memulai operasinya dengan 50 persen energi terbarukan sebelum beralih ke 100 persen energi terbarukan pada tahun 2030.

Apa Saja yang Ada Dalam Neom Nantinya?

Neom Arab Saudi
Neom Arab Saudi

Sama seperti kota urban pada umumnya, Neom juga memiliki berbagai fasilitas utama seperti pusat perbelanjaan, kompleks perumahan, taman umum, area pejalan kaki, taman bermain, sekolah, dan tempat kerja.

Bangunan Kota Neom dengan dinding kaca di area luar pun menambah kesan futuristik yang tak pernah kita bayangkan sebelumnya. Neom adalah kota yang menghindari penggunaan emisi karbon dari kendaraan, sehingga mereka menciptakan teknologi baru yang akan memudahkan mobilitas setiap orang di dalamnya namun tetap ramah lingkungan. Selain itu, kereta cepat dengan waktu transit ujung ke ujung selama 20 menit akan dapat diakses dengan berjalan kaki selama lima menit.

Booking Hotel Favoritmu di Arab Saudi!

Share Article