Mwanza Flat-headed Rock Agama: Kehidupan di Antara Batu-batu Afrika Timur

Mwanza Flat-headed Rock Agama, atau Spider-Man Agama, adalah kadal terunik dari wilayah batuan di Afrika Timur. Dengan warna mencolok dan kepala datar, kadal ini menjadi pesona tersendiri di dunia reptil. Baca selengkapnya di artikel berikut.
22 Dec 2023 ·By Izzah Putri Jurianto
·
Share Article

Mwanza Flat-headed Rock Agama merupakan salah satu spesies kadal yang cukup mencolok karena warnanya. Julukan lainnya adalah Spider-Man agama, berkat bentuk dan warnanya yang sekilas mirip dengan baju superhero Spider-Man.

Notion image

Spesies kadal yang satu ini berasal dari Afrika Timur, dan banyak ditemukan di Tanzania, Rwanda, Uganda, dan Kenya. Saat ini, Mwanza Flat-headed Rock Agama masih jadi perbincangan hangat di tengan penggemar dan peneliti reptil sebab memiliki perilaku dan adaptasi yang unik.

Dari penampakannya, Mwanza Flat-headed Rock Agama punya kepala yang datar, berbeda dengan kadal-kadal lainnya. Faktanya, bentuk kepala yang seperti ini justru membantu mereka untuk mengatur suhu tubuh dengan lebih efisien agar permukaan tubuh yang lebih besar dapat terekspos sinar matahari.

Kebiasaan unik lainnya dari Mwanza Flat-headed Rock Agama adalah kemampuan mereka untuk berkamuflase. Mereka biasa menyatukan diri dengan lingkungan batu dan medan yang tidak rata, dengan tujuan untuk berlindung dari musuh.

Tonton video Mwanza Flat-headed Rock Agama di sini.

Booking hotel di Afrika lebih cepat, aman, dan mudah di sini.

 
Share Article