Harga Menu di Menjamu Ubud: Lokasi dan Jam Buka

Menjamu Ubud, cafe yang baru buka di Bali, menawarkan aneka masakan Indonesia dengan jam buka pukul 09.00-23.00 WITA setiap hari.
7 May 2024 ·By Izzah Putri Jurianto
·
Share Article

Sebagai salah satu pusat wisata di Bali, nggak heran kalau Ubud punya banyak cafe dan tempat kuliner yang silih berganti. Menjamu Ubud, cafe terbaru yang menyajikan masakan Indonesia, buka di Ubud pukul 09.00-23.00 WITA setiap harinya.

Menjamu Ubud Bali
Menjamu Ubud Bali

Walau di pusat kota, cafe ini berhasil menyuguhkan suasana yang asri dan homey untuk para pengunjung. Simak artikel berikut untuk lokasi, jam buka, menu, dan harga Menjamu Ubud Bali.

Lokasi dan Jam Buka Menjamu Ubud Bali

Lokasi Menjamu Ubud Bali
Lokasi Menjamu Ubud Bali
Jam Buka Menjamu Ubud Bali
Jam Buka Menjamu Ubud Bali

Lokasi Menjamu Ubud berada di Jalan Raya Ubud No. 24, Ubud, Gianyar, Bali. Jam bukanya pukul 09.00-23.00 WIB.

Selain melayani dine-in, mereka juga menerima pesanan drive-through. Namun, pesona cafe Menjamu Ubud memang sayang untuk dilewatkan begitu saja.

Terdiri dari 2 lantai, cafe ini memiliki area indoor dan semi-outdoor. Spot paling favorit di lantai 2 yaitu area pinggir jendela, dimana pengunjung bisa melihat view Ubud dengan pepohonan di sekitarnya.

Dengan jam operasionalnya yang cukup panjang, Menjamu Ubud kerap menerima pengunjung yang ingin brunch atau nongkrong bersama teman-teman. Tidak hanya itu, suasananya yang nggak bising cukup nyaman untuk para pekerja remote yang ingin WFC di sini.

Harga Menu di Menjamu Ubud

Harga Menu Menjamu Ubud Bali
Harga Menu Menjamu Ubud Bali

Menu Menjamu Ubud meliputi masakan Indonesia, seperti seafood, salad tradisional, ayam, sate, nasi goreng, hingga camilan dan dessert. Ada juga menu daging babi untuk kamu yang ingin variasi lainnya.

Sementara untuk minumannya tersedia pilihan kopi, teh, jus buah, milkshake, dan cocktail. Dengan kisaran harga mulai Rp 30,000, berikut daftar menu dan harga di Menjamu Ubud.

  1. Green Tea (Rp 42,000)
  1. Tape Bakar (Rp 45,000)
  1. Berry Banana (Rp 49,000)
  1. Coffee Latte (Rp 55,000)
  1. Salad Karedok (Rp 60,000)
  1. Otak-otak (Rp 60,000)
  1. Nasi Goreng Hijau (Rp 80,000)
  1. Bebek Mangga (Rp 110,000)
  1. Iga Babi (Rp 110,000)
  1. Nusantara Rendang (Rp 145,000)

Buat kamu yang bosan dengan makanan di Bali, yuk datang dan nikmati aneka kuliner Indonesia di cafe Menjamu Ubud!

Rekomendasi Hotel di Ubud, Bali

Share Article