Pecel Solo: Wisata Kuliner dengan Nuansa Elegan Tradisional di Surakarta

Pecel Solo bukan hanya sekadar tempat makan, melainkan pengalaman kuliner yang mengajak kamu untuk meresapi kekayaan cita rasa Indonesia dalam suasana yang unik dan menyenangkan. Dengan paduan elegan dan tradisional, restoran ini telah menjadi destinasi kuliner yang tak boleh dilewatkan di Surakarta, Jawa Tengah. Baca ulasannya dalam artikel berikut.
28 Dec 2023 ·By Izzah Putri Jurianto
·
Share Article

Surakarta, atau yang lebih dikenal dengan sebutan Solo, memang tak pernah kehabisan kenikmatan kulinernya. Salah satu tempat yang menghadirkan nuansa khas Solo melalui sajian lezat adalah Restoran Pecel Solo. Terletak di Jawa Tengah, restoran ini telah menjadi tujuan utama bagi para pencinta kuliner yang ingin menikmati masakan tradisional Indonesia dengan sentuhan elegan yang tak biasa.

Notion image

Pecel Solo menawarkan beragam hidangan khas Indonesia yang menggoyang lidah, mulai dari nasi pecel yang sarat cita rasa, nasi liwet yang menggugah selera, hingga nasi langgi yang begitu mengenyangkan. Menu-menu lain seperti sup, penyetan, gudeg, rawon, dan sayur santan juga dapat dinikmati dengan harga yang terjangkau.

Suasana Restoran Pecel Solo

Notion image
Notion image

Suasana di dalam restoran ini terasa begitu elegan, namun tetap mempertahankan sentuhan tradisional Solo yang kental. Interior yang dirancang dengan apik memberikan kesan bersih dan nyaman, sementara pilihan dekorasi menciptakan suasana yang hangat dan ramah. Bahkan, restoran ini sudah populer di kalangan artis dan pejabat pemerintahan, loh.

Untuk makan di Pecel Solo, kamu bisa mampir ke Jalan Prof. DR. Supomo No. 55, Mangkubumen, Banjarsari, Surakarta mulai pukul 08.30-15.30 WIB setiap harinya.

Menu dan Harga di Pecel Solo

Notion image
Notion image

Pecel Solo merupakan restoran yang spesial menghadirkan berbagai masakan khas Indonesia, mulai dari nasi pecel, nasi liwet, nasi langgi, sup, penyetan, gudeg, rawon, dan sayur santan. Untuk camilannya, kamu bisa menikmati aneka jenang dan gorengan serta minuman yang kaya akan rasa rempah.

  1. Nasi Pecel Solo (Rp 22,000)
  1. Pecel Solo Telur Kopyok (Rp 26,000)
  1. Nasi Pecel Ndeso (Rp 25,000)
  1. Gado-Gado (Rp 25,000)
  1. Selat Solo (Rp 35,000)
  1. Brambang Asem (Rp 15,000)
  1. Aneka Gorengan Tahu, Tempe, Mendoan, Gembus (Rp 4,000)
  1. Aneka Jenang (Rp 15,000)
  1. Teh Manten (Rp 8,000)
  1. Wedang Ronde (Rp 17,000)

Hotel Terlaris di Surakarta, Jawa Tengah

Share Article