Bibikoin: Snack Koin Mozarella Terbaru yang Viral di Jepang!

Jajanan koin viral dari Jepang sudah hadir di Surabaya! Ayo berkunjung ke Pakuwon Mall untuk mencoba gurihnya keju mozarella berpadu dengan snack koin yang satu ini. Simak ulasan lengkapnya di sini.
15 Dec 2023 ·By Izzah Putri Jurianto
·
Share Article

Sudah pernah tahu snack koin yang viral di Jepang? Sekarang sudah tersedia di Bun&Butter Pakuwon Mall, loh!

Notion image

Snack viral yang satu ini diberi nama Bibikoin, yang hanya bisa kamu beli di Bun&Butter cabang Pakuwon Mall saja. Isiannya penuh dengan keju mozarella yang lumer, cocok bagi kamu si pecinta keju.

Notion image

Kabarnya, produk terbaru ini juga akan segera launching di cabang Gion Market, loh. Eits, nggak perlu khawatir, Bibikoin juga tersedia di aplikasi Gojek maupun Grab.

Daftar Lokasi Bun&Butter di Surabaya

Notion image

Sejauh ini, Bun&Butter punya 2 cabang di Surabaya, yakni di Pakuwon Mall dan Gion Market. Berikut adalah daftar lokasinya.

  1. Bun&Butter Gion Market Lokasi: Gion Creative Hub, Jalan Dr. Ir. H. Soekarno No. 479, Rungkut, Surabaya
  1. Bun&Butter Pakuwon Mall Lokasi: Jalan Puncak Indah Lontar No. 2, Wiyung, Surabaya (Pakuwon Mall, Lantai 2, Food Society)

Daftar Menu dan Harga di Bun&Butter

Selain menjual menu Bibikoin yang viral, Bun&Butter sudah lebih dulu dikenal karena produk bun yang empuk dan lembut. Dibuat dengan berbagai ukuran, berikut adalah beberapa menu dan harganya.

  1. Tiny Healthy Bun (Rp 30,000)
  1. Mini Milk Bun (Rp 45,000)
  1. Thinly Bites (Rp 45,000)
  1. Japanese Milkbun (Rp 90,000)
  1. Sanxisu Tea (Rp 10,000)
  1. Choco (Rp 10,000)
  1. Royal Milktea (Rp 10,000)
  1. Matcha (Rp 10,000)

Hotel Populer dekat Pakuwon Mall, Surabaya

Share Article