Mengintip Keunikan FamilyMart di Manyar Kertoarjo: Minimarket dengan Sentuhan Negeri Sakura

Minimarket dengan konsep Jepang pertama telah hadir di Surabaya! Berbelanja ke minimarket kini terasa lebih seru dan bisa dilakukan sambil foto-foto, loh. Simak lokasi dan apa saja yang bisa dicoba di sini.
27 Dec 2023 ·By Izzah Putri Jurianto
·
Share Article

Surabaya, Indonesia — Cabang FamilyMart terbaru dan terunik sudah di Surabaya! Minimarket yang terkenal dengan warna hijaunya ini memang sedang gencar-gencarnya membuka banyak cabang di Surabaya, salah satunya di area Manyar Kertoarjo.

Notion image

Uniknya, cabang FamilyMart terbaru ini mengusung interior dengan konsep ala restoran Jepang yang baru pertama kali ada di minimarket Surabaya. Pertama masuk, kamu akan langsung disambut koridor dengan hiasan dinding dan lampu gantung ala Jepang. Sementara di lantai 2, kamu bisa berbelanja makanan di FamiCafe dan minimarket FamilyMart.

Notion image

Lokasi FamilyMart ini berada di Jalan Manyar Kertoarjo No. V/79-81, Mojo, Gubeng, Surabaya. Mereka buka setiap hari pukul 06.00-22.00 WIB.

Menu di FamilyMart Cabang Manyar Kertoarjo

Notion image

Menu yang paling direkomendasikan di FamilyMart adalah anek odeng dan jajanan ala Jepang lainnya. Namun, tersedia pula menu pao, kopi, non-kopi, hingga es krim.

  1. Pao Salted Egg
  1. Pao Ayam BBQ
  1. Odeng
  1. Crispy Chicken
  1. Siomay Ikan & Tahu
  1. Kopi Susu Keluarga
  1. Caramel Macchiato
  1. Fami Ice Double Choc
  1. Green Tea Latte
  1. Brown Sugar Bubble Milk

Hotel Populer di Surabaya

Share Article