Kuliner Semarang kali ini akan mengajak Anda untuk mencoba sajian steak kaki lima dengan rasa bintang lima yang ada di beberapa sudut Kota Semarang. Nama steak ini adalah JJ Steak Semarang yang sudah membuka beberapa cabang di Semarang.
JJ Steak Semarang menyediakan berbagai macam daging impor dan lokal yang tentu sangat enak dan juga wajib untuk dicoba.
Rasa dari JJ Steak Semarang ini juga tidak kalah dengan steak yang ada di hotel atau restoran mewah lainnya loh!
Harga dari JJ Steak Semarang ini juga lebih ramah kantong dengan berbagai sajian menu pelengkap yang tak kalah enak. Penasaran dengan JJ Steak Semarang? Simak informasinya berikut ini!
Lokasi
Harga, Menu, dan Jam Buka
Menu yang ada di JJ Steak sendiri memiliki banyak varian mulai dari jenis daging hingga berat yang ingin dipilih.
Di JJ Steak Semarang terdapat beberapa jenis varian daging seperti:
-
US Prime
-
Australian Wagyu
-
Australian Beef
-
Australian Black Angus
-
Premium Lokal Beef
-
Meltique Beef
Berat daging yang di sediakan pun bervariasi mulai dari 100gr-200gr dengan 4 pilihan saus seperti:
-
Blackpepper
-
Mushroom
-
BBQ
-
Hot Spicy
Harga menu di JJ Steak Semarang mulai dari Rp25.000-Rp150.000.
Jam buka dari JJ Steak Semarang mulai pukul 13.00-21.00 WIB setiap hari Selasa-Minggu. Tertarik untuk mencoba streetfood satu ini?