Hutan Bambu Keputih Surabaya: Harga Tiket Masuk dan Daya Tarik

Bagi Anda yang ingin mendatangi langsung Hutan Bambu Keputih Surabaya, simak informasi selengkapnya berikut ini!
26 Jul 2022 ·By Ayurizka Purwadhania
·
Share Article
Hutan Bambu / @ceppemartin
Hutan Bambu / @ceppemartin

Hutan Bambu Keputih Surabaya adalah destinasi wisata alam yang wajib untuk Anda kunjungi di Surabaya. Anda akan melihat hamparan pohon bambu yang sangat rimbun di sini sehingga terasa sangat sejuk dan asri.

Hutan Bambu Keputih menjadi spot wisata akhir pekan favorit yang murah meriah bagi warga Surabaya.

Pengunjung yang datang di tempat ini biasanya ingin menikmati pemandangan yang sangat asri dan juga berfoto ria di area wisata ini.

Bagi Anda yang ingin mendatangi langsung Hutan Bambu Keputih Surabaya, simak informasi selengkapnya berikut ini!

Lokasi

Daya Tarik

Sungai / @caca.salsabila_07
Sungai / @caca.salsabila_07

Ruang Terbuka Hijau

Hutan Bambu Keputih menjadi salah satu ruang terbuka hijau yang menjadi favorit warga Surabaya.

Anda bisa merasakan hawa sejuk dan asri di tengah cuaca kota yang sering kali sangat panas.

Spot Prewedding

Hutan Bambu Keputih Surabaya juga memiliki berbagai spot menarik yang bisa Anda jadikan sebagai tempat prewedding. Anda juga bisa menggunakan berbagai jenis konsep prewedding di area ini.

Area Bersepeda

Tempat ini juga sering digunakan oleh berbagai komunitas sepeda sebagai spot pemberhentian dan juga area untuk bersepeda karena medannya yang seru dan menantang.

Fasilitas

Berikut adalah fasilitas yang bisa Anda temukan di Hutan Bambu Keputih Surabaya:

  • Toilet
  • Gazebo
  • Area Parkir
  • Spot Foto
  • Area Ruang Terbuka Hijau

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka

Harga tiket masuk ke Hutan Bambu Keputih Surabaya saat ini adalah gratis, Anda hanya perlu membayar biaya parkir sebesar Rp2.000 untuk motor dan sepeda serta Rp5.000 untuk mobil pribadi.

Hutan Bambu Keputih Surabaya buka setiap hari mulai pukul 06.00-18.00 WIB.

Hotel Populer di Surabaya

Share Article