Godzilla, Si Raja Kaiju, Bersarang di Hotel Ini
Godzilla, Si Raja Kaiju, Bersarang di Hotel Ini

Raja Kaiju Godzilla menjulang dan mengintip Anda!
Share Article

Bayangkan sedang menginap di tengah kota Tokyo, lalu melihat ke langit dan ada kepala Godzilla, si raja Kaiju menjulang dan mengintip Anda!

Raja kaiju, Godzilla, mengintip di balik hotel Gracery Shinjuku, Tokyo
Raja kaiju, Godzilla, mengintip di balik hotel Gracery Shinjuku, Tokyo

Ini adalah kejutan yang menanti para tamu di Hotel Gracery Shinjuku, salah satu properti terbaru dari Fujita Kanko Group Jepang. Berlokasi di pusat keramaian di distrik Shinjuku, Tokyo, hotel ini berdiri tegak di atas bangunan-bangunan di sekitarnya.

Film Godzilla diluncurkan pada 2015, setahun setelah peringatan 60 tahun film Godzilla pertama. Untuk menandai tonggak ini, kepala besar Godzilla ditempatkan di lantai 8, 52 meter di atas tanah - sama tinggi dan gaharnya dengan monster film aslinya.

Godzilla Room

Para tamu sekarang dapat mengagumi atraksi unik ini dari banyak area hotel, termasuk beberapa kamar tamu "Godzilla-view" dan restoran internasional.

Nikmati sarapan pagi ditemani Godzilla, si raja Kaiju
Nikmati sarapan pagi ditemani Godzilla, si raja Kaiju

Awal tahun ini, Hotel Gracery Shinjuku menambahkan kamar bertema khusus Godzilla. Kamar ini adalah pilihan ideal bagi para tamu penggemar Godzilla, dimana ditampilkan patung Godzilla, ditambah dinding yang dihiasi dengan poster-poster dari film, dan "dinding trik" khusus di mana karya seni lain muncul.

Tonton video tur Godzilla Room di hotel Gracery Shinjuku, Jepang.

Terletak di kawasan hiburan Kabukicho yang populer, di sebelah Teater Shinjuku Koma dan hanya lima menit berjalan kaki dari Stasiun JR Shinjuku, Hotel Gracery Shinjuku berada di lokasi yang strategis. Jika anda merasa nyasar dan tidak dapat menemukan hotel, tengoklah ke atas dan carilah kepala Godzilla yang besar, yang menatap dengan mengancam melintasi cakrawala Tokyo!

 
Share Article