Gardu Pandang Gunung Malang: Harga Tiket, Daya Tarik, Jam Buka

Gardu Pandang Gunung Malang ialah viewpoint terbaik untuk menikmati cantiknya Gunung Slamet, dengan harga tiket masuk Rp5.000 per orang.
5 Aug 2024 ·By Izzah Putri Jurianto
·
Share Article

Gunung Slamet berada di ketinggian 3.432 mdpl, mencakup 5 area yakni Kabupaten Banyumas, Kabupaten Purbalingga, Kabupaten Pemalang, Kabupaten Tegal, dan Kabupaten Brebes. Ada banyak tempat dengan view Gunung Slamet, termasuk Gardu Pandang Gunung Malang di Desa Serang, Kabupaten Purbalingga.

Gardu Pandang Gunung Malang: Harga Tiket, Daya Tarik, Lokasi, Jam Buka (Eko Google Maps)
Gardu Pandang Gunung Malang: Harga Tiket, Daya Tarik, Lokasi, Jam Buka (Eko Google Maps)

Dari atas menaranya yang tinggi, kamu bisa merasakan sejuknya udara pegunungan yang cocok buat healing. Berikut adalah lokasi, jam buka, daya tarik, dan harga tiket Gardu Pandang Gunung Malang.

Lokasi, Jam Buka, Daya Tarik, dan Harga Tiket Gardu Pandang Gunung Malang

Daya tarik utama Gardu Pandang Gunung Malang terletak pada pesona Gunung Slamet dan Purbalingga yang tampak begitu dekat. Cek informasinya di sini.

Lokasi dan Jam Buka Gardu Pandang Gunung Malang

Lokasi dan Jam Buka Gardu Pandang Gunung Malang (Bintang Google Maps)
Lokasi dan Jam Buka Gardu Pandang Gunung Malang (Bintang Google Maps)

Gardu Pandang Gunung Malang terletak di Desa Serang, Karangreja, Kabupaten Purbalingga. Jam bukanya pukul 08.00-17.00 WIB.

Rute menuju Gardu Pandang Gunung Malang tidak susah untuk ditempuh. Akses jalannya sudah cukup bagus dan mudah ditemukan.

Harga Tiket Gardu Pandang Gunung Malang

Harga Tiket Gardu Pandang Gunung Malang (Sudir Google Maps)
Harga Tiket Gardu Pandang Gunung Malang (Sudir Google Maps)

Untuk menyaksikan indahnya Unung Slamet di Gardu Pandang Gunung Malang, dikenakan harga tiket sebesar Rp5.000 per orang. Wisatawan juga perlu membayar tiket parkir sebesar Rp5.000 untuk mobil dan Rp2.000 untuk motor.

Daya Tarik Gardu Pandang Gunung Malang

Daya Tarik Gardu Pandang Gunung Malang (Putri Google Maps)
Daya Tarik Gardu Pandang Gunung Malang (Putri Google Maps)
Daya Tarik Gardu Pandang Gunung Malang (Kartamedja Google Maps)
Daya Tarik Gardu Pandang Gunung Malang (Kartamedja Google Maps)

Gardu Pandang Gunung Malang menyuguhkan keindahan Gunung Slamet yang mempesona. Dilihat dari viewpoint ini, gunung tersebut tampak lebih dekat dari biasanya.

Di sekililingnya, tampak pula hamparan kebun sayur yang dikelola oleh petani di pedesaan. Bagi yang suka berburu foto, Gardu Pandang Gunung Malang adalah spot terbaik yang bisa kamu kunjungi.

Waktu terbaik untuk mengunjungi Gardu Pandang Gunung Malang adalah sebelum pukul 12 siang. Sebab, pemandangan Gunung Slamet bisa terlihat lebih jelas. Selain itu, pastikan cuaca cerah sebelum pergi kesini.

Setelah puas menikmati view Gunung Slamet, kamu dapat bersantai di beberapa gazebo yang tersedia sambil menikmati makanan dan minuman dari warung di dekatnya. Di sini juga terdapat ayunan untuk tempat bermain anak-anak.

Tak perlu pikir panjang lagi, segera rencanakan liburan ke Gardu Pandang Gunung Malang!

Share Article