Apple Store Malaysia Buka di The Exchange TRX, Catat Tanggalnya!

Nantikan pembukaan Apple Store Malaysia di The Exchange TRX pada 22 Juni 2024 mendatang.
31 May 2024 ·By Izzah Putri Jurianto
·
Share Article

Apple Store akan segara buka di Malaysia tanggal 22 Juni 2024 mendatang! Hadir di Kuala Lumpur, cabang ritel Apple ini memilih The Exchange TRX sebagai lokasinya.

Lokasi Apple Store Malaysia The Exchange TRX
Lokasi Apple Store Malaysia The Exchange TRX

Seperti apa kira-kira Apple Store yang akan segera buka ini? Simak selengkapnya seputar foto, lokasi, dan tanggal buka Apple Store Malaysia.

Lokasi Apple Store Malaysia

Tanggal Buka Apple The Exchange TRX
Tanggal Buka Apple The Exchange TRX
Tanggal Buka Apple Store Malaysia
Tanggal Buka Apple Store Malaysia

Lokasi Apple Store Malaysia rencananya akan buka di The Exchange TRX. Alamatnya di Level 3 Park Lvl, Plaza The Exchange, Imbi, Federal Territory of Kuala Lumpur, Malaysia.

Terlihat dari postingan yang dibagikan oleh akun Instagram Malaysia Shopping Mall, Apple Store The Exchange TRX berada di tengah-tengah area taman. Di sekitarnya, terdapat banyak tanaman hijau dan jalur pedestrian yang mengelilinginya.

Uniknya, gedung toko ini punya atap bagaikan piramida bertingkat. Meski masih ditutup, kemungkinan besar bangunan ini akan didominasi dengan warna putih yang khas dengan konsep bisnis Apple.

Tanggal Buka Apple Store Malaysia

Foto Apple Store Malaysia
Foto Apple Store Malaysia
Foto Apple The Exchange TRX
Foto Apple The Exchange TRX

Berbentuk persegi, toko Apple Store Malaysia tertutupi oleh papan putih bertuliskan 'Malaysia' dan 'Jom', yang artinya adalah 'ayo'. Tak hanya itu, tercantum juga tanggal 22 Juni yang menandakan waktu pembukaan Apple The Exchange TRX.

Tentang Apple Store di Asia Tenggara

Di Asia Tenggara, Apple Store telah memiliki 5 cabang, yang meliputi dua toko di Thailand dan tiga toko di Singapura. Meski direncanakan buka pada 22 Juni mendatang, masih belum ada kabar terbaru lagi mengenai peresmian Apple Store Malaysia.

Biasanya, pembukaannya akan dihadiri langsung oleh eksekutif, diikuti dengan promo-promo menarik. Sementara itu, hingga kini belum ada wacana pembukaan Apple Store di Indonesia.

Hotel Terbaik di Kuala Lumpur, Malaysia

Share Article