Mengenal Anegawa Nyankodo, Toko Buku Kucing di Jepang
Izzah Putri Jurianto
Jun 3

Anegawa Nyankodo ialah sebuah toko buku bertema kucing pertama yang ada di Jepang. Berumur 11 tahun, toko buku ini berada di Jimbocho, Tokyo.

Lokasi Anegawa Nyankodo Jepang
Lokasi Anegawa Nyankodo Jepang

Dibalik lucunya konsep yang mereka sajikan, ada kisah dibaliknya. Ingin tahu seperti apa perjalanan Anegawa Nyankodo? Simak selengkapnya dalam artikel ini.

Asal-Usul Anegawa Nyankodo

Jam Buka Anegawa Nyankodo Jepang
Jam Buka Anegawa Nyankodo Jepang
Profil Anegawa Nyankodo Jepang
Profil Anegawa Nyankodo Jepang

Anegawa Nyankodo pertama kali didirikan di Jimbocho, Tokyo sekitar tahun 2010. Menurut biografi yang ditulis oleh pemiliknya, di periode tersebut terjadi penurunan industri penerbitan.

Karena itulah, tingkat penjualan di toko berkurang, begitu pula dengan jumlah pengunjung yang dating. Tak hanya itu, berjualan secara daring juga tak mengubah kondisi.

Merasa putus asa, si pemilik sempat berencana untuk menutup toko secara permanen. Akan tetapi, sebuah ide tiba-tiba terbersit di benaknya, yang kemudian ia diskusikan dengan putrinya.

Bersama-sama, mereka mencari cara untuk menarik lebih banyak pelanggan. Akhirnya, Anegawa Bookstore memutuskan untuk membuat section khusus bernama "cat book corner."

Isinya, tentu saja, adalah buku-buku bertema kucing dengan isi dan sampul yang menarik perhatian. Walau pada masa itu anjing lebih populer dibandingkan kucing, satu hal yang membuatnya yakin adalah hasil pencarian internet yang menunjukkan betapa banyaknya buku dengan kata kunci "cats" dan "book."

Bulan Juni 2013 menjadi awal berdirinya "Cat Book Specialty Jimbocho Nyankodo." Dari yang awalnya hanya 4 rak buku saja, sekarang mereka juga menawarkan koleksi ksesoris bertema kucing.

Di usianya yang lebih dari satu dekade, Anegawa Nyankodo masih mampu menarik pengunjung dari berbagai negara. Mereka penasaran dengan wujud dan koleksi buku yang dijual, terutama para pecinta dan pemelihara kucing.

Lokasi dan Jam Buka Anegawa Nyankodo

Foto Anegawa Nyankodo Jepang
Foto Anegawa Nyankodo Jepang

Anegawa Nyankodo sendiri berlokasi di 2 Chome−2, Kanda Jinbocho, Chiyoda, Tokyo, Jepang. Buka setiap Senin-Sabtu, toko buku ini dapat kamu kunjungi pukul 10.00-18.00.

Selain menjual buku secara offline, mereka juga punya website untuk kamu yang belum bisa datang langsung kesana. Informasi dan pembelian buku di Anegawa Nyankodo bisa dicek langsung di sini .

猫本専門 神保町にゃんこ堂

12:00 AM · Jun 3, 2024