Selain terkenal dengan pantai nya yang indah, Bali ternyata juga memiliki berbagai pilihan wisata alam lainnya yang tak kalah cantik dan seru. Salah satunya adalah wisata air terjun, tempat yang bisa Anda kunjungi adalah Wisata Air Terjun Blangsinga.
Wisata Air Terjun Blangsinga populer dengan pemandangan dan suasana nya yang sejuk, tempat ini juga cocok untuk menghabiskan waktu liburan romantis bersama pasangan loh! Berikut adalah ulasan lengkap mengenai Air Terjun Blangsinga
Lokasi
Lokasi Air Terjun Blangsinga terletak tidak jauh dari Gianyar, hanya berjarak sekitar 21 kilometer dengan total waktu tempuh sekitar 40 menit perjalanan menggunakan kendaraan pribadi, karena tidak ada angkutan umum yang bisa menjangkau tempat wisata ini.
Harga Tiket dan Jam Buka
-
Harga tiket untuk masuk di wisata Air Terjun Blangsinga ini adalah Rp20.000 untuk 1 orang.
-
Buka setiap hari, Senin - Minggu
-
Jam buka mulai pukul 06.30 - 18.30 WITA
Waktu terbaik untuk datang di air terjun ini adalah saat pagi hingga siang hari di saat tidak hujan.
Pada saat inilah debit air yang ada di air terjun tidak terlalu deras dan tidak berbahaya bagi pengunjung yang ingin berada di bebatuan dekat air terjun.
Fasilitas
Berikut adalah fasilitas yang tersedia di Air Terjun Blangsinga:
-
Area parkir
-
Toilet
-
Rumah makan, atau cafe, resto.
-
Spot selfie
-
Kolam renang