Adventure HQ Singapore: Harga Tiket Masuk dan Daftar Wahana

Penasaran ada wahana apa saja di Adventure HQ ini? Simak informasinya berikut ini!
18 Aug 2022 ·By Ayurizka Purwadhania
·
Share Article

Tak hanya anak-anak saja yang memiliki taman hiburan seru, ternyata terdapat sebuah wahana taman hiburan yang dibuat khusus untuk orang dewasa dan cukup menantang adrenalin siapapun yang mencobanya. Adventure HQ adalah taman bermain indoor yang menyediakan berbagai macam wahana bermain dengan tingkat kesulitan yang berbeda, dan bisa Anda coba saat berkunjung ke Singapura.

Penasaran ada wahana apa saja di Adventure HQ ini? Simak informasinya berikut ini!

Wahana di Adventure HQ
Wahana di Adventure HQ

Lokasi

📍

Daya Tarik

Wahana di Adventure HQ
Wahana di Adventure HQ
Wahana di Adventure HQ
Wahana di Adventure HQ
Wahana di Adventure HQ
Wahana di Adventure HQ
Wahana di Adventure HQ
Wahana di Adventure HQ

Adventure HQ Singapore sangat cocok untuk Anda yang gemar berolah raga dan ingin mencoba sensasi baru dengan menaiki berbagai wahana di sini. Tak tanggung-tanggung, di tempat ini Anda bisa mencoba berbagai rintangan layaknya seorang ninja dan juga memanjat area climbing yang sangat tinggi. Berikut ini adalah daftar wahananya:

  • Cloud Climbing
  • Firemen Slides
  • Roll Glider
  • Bouldering
  • Rock Climbing
  • Urban Climbing
  • Ninja Course
  • Fossil Labyrinth
  • Sky Venture
  • Adventure Trail

Tiket Masuk dan Jam Buka

Bagi Anda yang berencana untuk datang ke Adventure HQ Singapore, ini dia harga tiket masuk terbaru:

  • Tiket Masuk All Pas (Weekday): $40-$68
  • Tiket Masuk All Pas (Weekend): $48-$78

Jika Anda bermain di Adventure HQ Singapore, pastikan untuk mematuhi syarat dan ketentuan seperti berikut ini:

  • Durasi: 3 jam 30 menit. Setelah setiap sesi, akan ada periode disinfektan wajib selama 30 menit. Sesi berikutnya akan dilanjutkan setelah disinfeksi.
  • Sepatu panjat dan tali kekang tersedia untuk disewa tanpa biaya tambahan. Harap membawa sepasang kaus kaki sendiri jika perlu menyewa sepatu panjat.
  • Harap kenakan pakaian olahraga atau pakaian kasual yang nyaman dengan sepatu tertutup. Para pengunjung dapat membawa sepatu panjat dan kapur cair yang hanya akan digunakan untuk zona Bouldering dan Rock Climbing.
  • Jeans, crocs, sandal, sandal, dan bertelanjang kaki sangat tidak diperbolehkan.
  • Masker wajib digunakan sepanjang sesi di Adventure HQ. Masker hanya bisa dilepas saat mengonsumsi air. Tamu harus menjaga jarak 3 meter dari orang lain
  • Harap membawa botol air sendiri karena minum langsung dari water cooler tidak diperbolehkan selama periode COVID-19 ini.

Berikut ini adalah jam operasional dari Adventure HQ Singapore:

  • Senin: Tutup
  • Selasa–Jumat: 14.00-22.00
  • Sabtu, Minggu, Hari libur nasional: 10.00-22:00

Demikian ulasan mengenai Adventure HQ Singapore, apakah Anda tertarik untuk mencobanya?

Hotel Populer di Singapura

Share Article