Aturan Terbaru Bawa Kucing Di Pesawat, Cek Dulu Sebelum Terbang Bersama Si Meong

Angin segar bagi pecinta kucing (Cat Lovers) karna, membawa kucing dalam penerbangan di Indonesia saat ini bisa dilakukan. Namun ada beberapa syarat dan ketentuan yang perlu diperhatikan agar perjalanan kamu dengan si meong bisa berjalan dengan lancar.

Berikut informasi yang perlu kamu ketahui :

Beberapa Maskapai Yang Memberikan Izin Membawa Kucing Di Pesawat

  1. Garuda Indonesia : mengizinkan kucing sebagai bagasi yang terdaftar untuk penerbangan domestic langsung dengan durasi maksimal 2 jam.

  2. Lion Air : mengizinkan kucing dibawa dalam penerbangan domestik , dengan syarat hewan dalam kondisi sehat tidak stress dan ditempatkan dalam kandang yang sesuai.

  3. Super Air Jet : mengizinkan kucing dibawa dalam penebangan domestik, dengan syarat hewan dalam kondisi sehat tidak hamil dan bersih. Berat hewan dan kandang dihitung sebagai kelebihan bagasi minimal 5 kg.

  4. Air Asia Indonesia : Hanya mengizinkan hewan pendamping (service animal) dalam kabin.

Dokumen Yang Harus Di Siapkan

Sebelum terbang, pastikan kamu telah menyiapkan dokumen dengan baik dan benar :

  • Surat Keterangan Kesehatan Hewan (SKKH) : diperoleh dari dokter hewan setelah pemeriksaan kesehatan kucing.

  • Sertifikat Karantina : dikeluarkan oleh kantor karantina bandara setelah pemeriksaan fisik dan dokumen kesehat kucing atau SKKH.

  • Surat Pembebasan Tanggung Jawab : ditandatangani saat check-in sebagai pernyataan bahwa maskapai tidak bertanggung jawab atas resiko selama pengankutan hewan

Persiapan Kandang dan Biaya

  • Kandang : Harus kokoh, berventilasi baik, dan cukup luas agar kucing bisa bergerak dan tidak menyebabkan stress. Pastikan kandang sesuai dengan peraturan standar maskapai

  • Biaya : Pengangkutan kucing biasanya dikenakan biaya tambahan yang dihitung berdasarkan berat total kucing dan kandangnya. Biaya ini tidak termasuk dalam jatah bagasi penumpang.

Tips Tambahan :

  • Konsultasi terlebih dahulu dengan maskapai untuk memastikan kebijakan baru mengenai pengangkutan hewan peliharaan

  • Persiapan sebelum terbang, pastikan kamu memberi makanan ringan kepada kucing beberapa jam sebelum penerbangan.

  • Datang lebih awal, untuk mengurus proses check-in dan pemeriksaan karantina tanpa terburu-buru

Kesimpulan :

Dengan mematuhi aturan dan persiapan yang tepat, perjalanan kamu bersama si meong akan lebih aman dan nyaman. Jika kamu memerlukan informasi lebih lanjut atau bantuan dalam mengurus dokumen perjalanan kucing, jangan ragu untuk menghubungi layanan pelanggan maskapai terkait.​