Back to Posts
Wisata Diary · Mar 8, 2020
hotel & resort 
Four Seasons Hotel Doha Dibuka Dibuka Kembali Setelah Renovasi

Renovasi dan desain ulang dipimpin oleh designer interior Pierre-Yves Rochon

Hotel mewah Four Seasons Hotel Doha sekarang kembali dibuka setelah renovasi dan desain ulang oleh designer interior Pierre-Yves Rochon.

Exterior hotel mewah Four Seasons Doha di Qatar.
Exterior hotel mewah Four Seasons Doha di Qatar.

Pintu masuk utama hotel telah diganti dengan pintu megah dengan desain grande dame. Lobby hotel telah dirancang ulang dengan konsep ruang terbuka dan transparan, memungkinkan cahaya masuk dan menawarkan pemandangan Teluk Arab yang indah. Selain itu, lobby juga dihiasi perabotan mewah dari Italia dan lampu gantung kristal yang menghiasi langit-langit lobby.

Lokasi Four Seasons Doha menghadap pemandangan laut.
Lokasi Four Seasons Doha menghadap pemandangan laut.

Four Seasons Hotel Doha memberikan perlengkapan buatan Hermès di semua kamar suite yang dilengkapi teknologi canggih hemat energi, dengan sistem pencahayaan, pengaturan suhu dan tirai otomatis. Kamar-kamar hotel juga dirancang ulang dengan desain warna biru dan putih yang mencerminkan warna khas Doha, di mana langit, laut, pasir dan bumi bersatu.

Four Seasons Hotel Doha memperluas fasilitas lounge dan restoran, antara lain:

  • Arabica , bar kopi yang terletak di lantai dasar, dengan tampilan baru kontemporer, menyajikan pilihan makanan variasi donat dan cupcakes.

  • Seasons Tea Lounge yang mewah nyaman dan memancarkan perpaduan gaya Paris klasik dan modern. Seasons Tea Lounge menyajikan menu hidangan Prancis.

  • The Study , bar dan lounge terbuka di teras yang bersebelahan dengan Library and Cigar Lounge, juga menyajikan variasi pilihan koktail.

Fasilitas lounge dan bar di Four Seasons Doha, Qatar.
Fasilitas lounge dan bar di Four Seasons Doha, Qatar.

Dengan bermalam di Four Seasons Hotel Doha, Anda akan berada di pusat kota Doha, dalam jarak 15 menit berkendara dari Souq Waqif dan Klub Golf Doha. Hotel bintang 5 ini berjarak 7,8 km dari Museum Seni Islam dan 9,1 km dari Museum Nasional Qatar.

luxury hotel