Berikut ini adalah 8 potret keindahan Air Terjun Sri Gethuk yang bisa Anda nikmati!
Air terjun Sri Gethuk adalah salah satu destinasi wisata alam yang sangat indah dan menawan di Jogja. Terletak di Desa Bleberan, Kecamatan Playen, Yogyakarta, air terjun ini menawarkan pemandangan yang luar biasa dengan aliran air yang deras dan gemericik yang mengalir di antara tebing-tebing batu kapur yang mengagumkan.
Tak heran jika banyak wisatawan selalu datang ke air terjun ini untuk melihat langsung berbagai keindahan alamnya yang eksotis. Berikut ini adalah 8 potret keindahan Air Terjun Sri Gethuk yang bisa Anda nikmati!
1. Air Terjun Sri Gethuk memiliki 3 sumber air dengan ketinggian masing-masing yaitu sekitar 30 meter.
2. Air Terjun Sri Gethuk memiliki debit air yang cukup deras dan mengarah langsung ke Sungai Oyo.
3. Saat berkunjung ke Air Terjun Sri Gethuk, pastikan untuk berhati-hati karena terdapat medan batuan kapur yang cukup licin.
4. Anda bisa bermain air dan juga berenang di area telaga Air Terjun Sri Gethuk.
5. Jangan lupa untuk mengabadikan berbagai momen liburan Anda selama berkunjung di Air Terjun Sri Gethuk.
6. Tiket masuk ke Air Terjun Sri Gethuk saat ini adalah Rp 15.000 saja per orang.
7. Wisata Air Terjun Sri Gethuk biasanya akan ramai saat memasuki musim liburan panjang ataupun akhir pekan.
8. Untuk bisa sampai ke Air Terjun Sri Gethuk, Anda perlu menaiki perahu melewati Sungai Oyo dengan biaya Rp 10.000 per orang.
Nah, itulah 8 potret keindahan dari Air Terjun Sri Gethuk, jangan lupa untuk menambahkannya ke dalam agenda akhir pekan Anda kali ini!