Back to Posts
Izzah Putri Jurianto · Aug 19, 2024
info & tips 
news 
inspiration 
AeroXSpace Adventure Bali: Harga Tiket, Daya Tarik, Jam Buka

AeroXSpace Adventure resmi menjadi taman bermain indoor terbesar yang bertema luar angkasa dengan 26 wahana seru, harga tiketnya mulai Rp150.000 per orang.

Bali, yang dikenal dengan keindahan pantainya, kini juga menawarkan destinasi hiburan yang tidak kalah istimewa. AeroXSpace Adventure ialah taman hiburan indoor terbesar di Bali yang baru-baru ini diresmikan.

AeroXSpace Adventure Bali: Harga Tiket, Daya Tarik, Lokasi, Jam Buka
AeroXSpace Adventure Bali: Harga Tiket, Daya Tarik, Lokasi, Jam Buka

Terletak di lokasi yang strategis, taman bermain ini menawarkan berbagai atraksi seru untuk semua kelompok usia. Baca informasi lengkap seputar AeroXSpace Adventure dalam artikel berikut.

Lokasi, Jam Buka, Daya Tarik, dan Harga Tiket AeroXSpace Adventure Bali

Mengusung tema luar angkasa, fasilitas lengkap, dan wahana asyik, AeroXSpace Adventure siap mewarnai liburanmu. Berikut informasi lengkapnya.

Lokasi dan Jam Buka AeroXSpace Adventure Bali

Lokasi dan Jam Buka AeroXSpace Adventure Bali
Lokasi dan Jam Buka AeroXSpace Adventure Bali

Berlokasi di Jalan Bypass Ngurah Rai No. 999, Kota Denpasar, AeroXSpace Adventure buka setiap hari dari pukul 09.00 hingga 21.00 WITA. Luas areanya mencapai hingga 3.500 meter persegi.

Meskipun ukurannya sangat besar, taman bermain ini dapat dijangkau dengan mudah menggunakan kendaraan roda dua maupun empat. Akses dari lahan parkir ke taman bermain juga relatif dekat, memudahkan mobilitas selama kunjungan.

Harga Tiket AeroXSpace Adventure Bali

Harga Tiket AeroXSpace Adventure Bali
Harga Tiket AeroXSpace Adventure Bali

Tiket masuk dibedakan untuk kategori WNI dan WNA, dengan pilihan waktu 1 jam, 2 jam, dan unlimited pass. Adapun rincian harga tiket AeroXSpace Adventure ialah sebagai berikut.

Harga Tiket Weekday

  • 1 hour pass: Rp150.000 (WNI) dan Rp175.000 (WNA)

  • 2 hour pass: Rp200.000 (WNI) dan Rp250.000 (WNA)

  • Unlimited pass: Rp300.000 (WNI) dan Rp400.000 (WNA)

  • VR Flying Cinema Shared Seat: Rp100.000 (WNI) dan Rp150.000 (WNA)

  • VR Flying Cinema Double Seat: Rp175.000 (WNI) dan Rp250.000 (WNA)

  • Space Coaster: Rp70.000 (WNI) dan Rp100.000 (WNA)

Harga Tiket Weekend & Hari Libur Nasional

  • 1 hour pass: Rp175.000 (WNI) dan Rp200.000 (WNA)

  • 2 hour pass: Rp225.000 (WNI) dan Rp275.000 (WNA)

  • Unlimited pass: Rp325.000 (WNI) dan Rp425.000 (WNA)

  • VR Flying Cinema Shared Seat: Rp125.000 (WNI) dan Rp175.000 (WNA)

  • VR Flying Cinema Double Seat: Rp220.000 (WNI) dan Rp300.000 (WNA)

  • Space Coaster: Rp90.000 (WNI) dan Rp125.000 (WNA)

Daya Tarik AeroXSpace Adventure Bali

Daya Tarik AeroXSpace Adventure Bali
Daya Tarik AeroXSpace Adventure Bali
Daya Tarik AeroXSpace Adventure Bali
Daya Tarik AeroXSpace Adventure Bali

AeroXSpace Adventure menghadirkan 26 wahana seru yang dirancang secara aman untuk keluarga, khususnya anak-anak. Beberapa wahana yang wajib dicoba meliputi Galactic Climbing, Stellar Rope Course, Supernova Slides, Trampolin, hingga VR Experience. Interiornya didesain dengan tema luar angkasa yang futuristik, menciptakan suasana bermain yang unik dan memukau.

Pengunjung diharuskan mengenakan kaos kaki untuk menjaga kebersihan area bermain. Setelah puas mengeksplor berbagai atraksi yang ada, mereka dapat menikmati es krim gelato sebagai camilan segar.

Secara keseluruhan, AeroXSPace Adventure adalah destinasi hiburan yang ramah keluarga. Tempat ini menawarkan keseruan yang cocok untuk anak-anak, remaja, hingga dewasa.

playground  kids friendly  family travel  must visit