9 Perpustakaan di Malang Raya, Gratis!

Baca rekomendasi perpustakaan di Malang Raya dalam artikel berikut, baik yang dikelola oleh Pemerintah Kota maupun komunitas buku.
30 Jul 2024 ·By Izzah Putri Jurianto
·
Bagikan Artikel

Perpustakaan kini menjadi tempat baca yang semakin popular di kalangan anak muda. Di Malang, ada sejumlah perpustakaan umum yang dikelola oleh Pemerintah Kota dan komunitas buku.

9 Perpustakaan di Malang Raya: Lokasi dan Jam Buka
9 Perpustakaan di Malang Raya: Lokasi dan Jam Buka

Tidak hanya di indoor, beberapa perpustakaan di Malang menyediakan ruang baca outdoor yang asyik. Simak artikel berikut untuk 9 perpustakaan di Malang Raya dengan tiket gratis.

9 Perpustakaan di Malang Raya

Perpustakaan di Malang Raya tidak hanya didirikan oleh Pemerintah Kota, tapi juga komunitas buku yang aktif bergerak di bidang literasi. Berikut adalah 9 perpustakaan di Malang Raya.

1. Perpustakaan Umum Kota Malang

Lokasi dan Jam Buka Perpustakaan Umum Kota Malang (Maria Google Maps)
Lokasi dan Jam Buka Perpustakaan Umum Kota Malang (Maria Google Maps)

Perpustakaan Umum Kota Malang berlokasi di Jalan Besar Ijen No. 30A, Oro-oro Dowo, Klojen, Malang. Bukanya Setiap Senin-Kamis pukul 08.30-15.30 WIB, Jumat pukul 08.00-14.30 WIB, dan Sabtu pukul 09.00-13.00 WIB. Di sini tersedia ruang baca, WiFi, serta koleksi buku yang beragam.

2. Taman Bacaan Masyarakat Trunojoyo

Lokasi dan Jam Buka Taman Bacaan Masyarakat Trunojoyo (Tri Google Maps)
Lokasi dan Jam Buka Taman Bacaan Masyarakat Trunojoyo (Tri Google Maps)

Taman Bacaan Masyarakat Trunojoyo terletak di Taman Trunojoyo, Klojen, Malang. Jam bukanya pukul 09.00-14.00 WIB setiap Senin-Jumat. Koleksi bukunya cukup beragam, sebagian adalah buku berbahasa Belanda dan Prancis.

3. Perpustakaan Bank Indonesia

Lokasi dan Jam Buka Perpustakaan Bank Indonesia
Lokasi dan Jam Buka Perpustakaan Bank Indonesia

Perpustakaan Bank Indonesia di Malang letaknya di Kauman, Klojen, Malang. Mereka buka setiap Senin-Jumat pukul 08.00-15.00 WIB. Ruang bacanya luas dan bersih, dengan koleksi buku yang selalu update.

4. Book By Ibuk

Lokasi dan Jam Buka Book By Ibuk
Lokasi dan Jam Buka Book By Ibuk

Book By Ibuk tidak hanya menyediakan ruang baca gratis, tapi juga menjual produknya melalui toko online. Berlokasi di Jalan Jaya Srani No. 8h/02, Ngadipuro Lor, Pakis, Malang, perpustakaan ini buka hari Senin-Jumat pukul 12.00-16.00 WIB dan Minggu pukul 08.00-20.00 WIB. Koleksi buku yang tersedia di Book By Ibuk antara lain buku anak, fiksi, dan non fiksi.

5. Duduk Baca Malang

Lokasi dan Jam Buka Duduk Baca Malang
Lokasi dan Jam Buka Duduk Baca Malang

Duduk Baca ialah perpustakaan gratis yang didirikan dan dikelola oleh komunitas buku di Malang. Di sini, terdapat lebih dari 200 buku yang dapat dipinjam dan dibaca secara gratis. Lokasi Duduk Baca Malang bisa kamu temukan di Alun-Alun Kota Malang setiap hari Minggu, yang jadwalnya bisa kamu lihat di Instagram @dudukbaca.

6. Sabtu Membaca

Lokasi dan Jam Buka Sabtu Membaca Malang
Lokasi dan Jam Buka Sabtu Membaca Malang

Sabtu Membaca juga termasuk salah satu perpustakaan dan komunitas buku di Malang yang telah berdiri sejak tahun 2017. Biasanya, mereka ada di Taman Slamet setiap hari Sabtu pukul 09.00-14.00 WIB. Koleksinya kebanyakan adalah buku-buku bertema sejarah Indonesia.

7. Perpustakaan Anak Bangsa

Lokasi dan Jam Buka Perpustakaan Anak Bangsa (Nona Google Maps)
Lokasi dan Jam Buka Perpustakaan Anak Bangsa (Nona Google Maps)

Perpustakaan Anak Bangsa yang berlokasi di Jalan Ahmad Yani, Jabung, Malang, buka 24 jam setiap harinya. Dilengkapi ratusan buku bacaan, perpustakaan ini didirikan oleh tokoh Perpustakaan Nasional Eko Cahyono. Hingga kini, Perpustakaan Anak Bangsa masih ramai dikunjungi pembaca dan para mahasiswa.

8. Rumah Baca Cerdas Institute

Lokasi dan Jam Buka Rumah Baca Cerdas Institute (Subhan Google Maps)
Lokasi dan Jam Buka Rumah Baca Cerdas Institute (Subhan Google Maps)

Rumah Baca Cerdas menyediakan fasilitas perpustakaan, coworking space, serta coffee shop dalam satu area. Selain itu, mereka juga sering menggelar RBC Sowan, yakni kunjungan ke sekolah-sekolah di Kota Malang. Lokasi Rumah Baca Cerdas dapat kamu kunjungi di Jalan Puncak Borobudur Kav 12-13, Lowokwaru, Malang, setiap hari Senin-Sabtu pukul 10.00-21.00 WIB.

9. Perpustakaan Umum Kabupaten Malang

Lokasi dan Jam Buka Perpustakaan Umum Kabupaten Malang (Ari Google Maps)
Lokasi dan Jam Buka Perpustakaan Umum Kabupaten Malang (Ari Google Maps)

Di rekomendasi terakhir ada Perpustakaan Umum Kabupaten Malang. Berada di Jalan Panglima Sudirman No. 19, Kepanjen, Malang, tempatnya buka setiap Senin-Kamis pukul 08.00-16.00 WIB dan Jumat pukul 07.30-15.00 WIB. Selain koleksi bukunya yang beragam, tersedia fasilitas komputer dan WiFi gratis di lantai 2.

Demikian sejumlah perpustakaan gratis di Malang, dari yang indoor sampai outdoor. Bagikan artikel ini ke temanmu yang suka baca!

Bagikan Artikel