Museum Date di Bandung — Bandung, kota yang terkenal dengan keindahannya, juga memiliki banyak pilihan aktivitas romantis yang bisa dilakukan bersama pasangan. Dari menikmati pemandangan alam yang indah hingga mengunjungi berbagai museum, Bandung memiliki banyak hal yang dapat membuat kenangan bersama pasangan semakin spesial.
Belakangan ini aktivitas “Museum Date” menjadi populer di kalangan anak muda saat ini, berikut ini adalah beberapa rekomendasi tempat museum date di Bandung yang bisa Anda coba!
1. WOT Batu
WOT Batu adalah sebuah galeri karya seni yang berisi instalasi berskala ruang terbuka yang dibuat oleh Sunaryo, seniman asal Bandung. Tempat ini bisa menjadi pilihan museum date di Bandung bersama pasangan yang seru untuk dicoba. Anda akan dibuat takjub dengan instalasi seni batu yang bernilai tinggi terpampang megah di setiap sudut ruangan di sini.
Jam Buka: Selasa-Minggu, pagi (10.00-13.00) dan sore (14.00-17.00)
Tiket Masuk: Rp 50.000
2. Selasar Sunaryo Art Space
Masih dalam seniman yang sama, Selasar Sunaryo Art Space merupakan galeri seni yang menampilkan berbagai koleksi lukisan dan juga pameran seni yang menghadirkan berbagai kolaborasi bersama seniman lokal lainnya. Tempat ini sangat cocok untuk museum date bersama pasangan saat akhir pekan.
Pilihan tempat museum date di Bandung berikutnya adalah Galeri Ruang Dini yang berlokasi di Cihapit. Tempat ini adalah galeri seni yang sering mengadakan berbagai pameran seni bersama seniman muda di Bandung. Setiap sudut ruangan di galeri seni inipun sangat mempesona dan pastinya menawan, jadi jangan sampai terlewatkan untuk mengabadikan setiap momen saat mengunjungi tempat yang satu ini, ya!
Lawang Wangi Creative Space menjadi rekomendasi tempat untuk museum date di Bandung yang berikutnya. Berbeda dengan beberapa galeri seni sebelumnya, tempat ini menjadi satu dengan area cafe. Anda bisa menikmati semua karya seni yang ditampilkan di galeri ini, sembari menikmati berbagai menu makanan dan minuman di cafe.
Orbital Dago adalah tempat yang wajib Anda kunjungi jika ingin mencari galeri seni yang menampilkan karya seni kontemporer. Tak terbatas pada lukisan saja, di tempat ini Anda juga bisa menjumpai berbagai karya seni pahatan atau jenis 3D lainnya yang tak kalah mempesona.