Menu, Harga, dan Lokasi MacanRia di Jakarta

MacanRia di Ashta District, Jakarta punya aneka varian soymilk tea dengan harga mulai dari 35 ribuan.
17 Apr 2024 ·By Izzah Putri Jurianto
·
Bagikan Artikel

MacanRia jadi salah satu brand soymilk tea favorit warga Jakarta. Bagaimana tidak, bukan hanya rasanya yang lezat, MacanRia juga menawarkan packaging dan konsep cafe yang unik dan Instagrammable.

MacanRia Jakarta
MacanRia Jakarta

Sebagai brand soymilk tea, MacanRia memiliki banyak varian teh dengan harga yang cukup terjangkau. Apa saja menunya? Temukan lokasi, menu, dan harga MacanRia dalam artikel berikut.

Lokasi dan Jam Operasional MacanRia Jakarta

Suasana di MacanRia Jakarta
Suasana di MacanRia Jakarta
Suasana di MacanRia Jakarta
Suasana di MacanRia Jakarta

MacanRia beralamat di Ashta District 8 Foodcourt Lantai 1, SCBD Jalan Jend. Sudirman, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Cafe ini memang lebih cocok disebut booth, karena tempat duduk yang tersedia untuk dine-in cukup terbatas.

Walau begitu, MacanRia punya keunikan tersendiri dengan desainnya yang lucu berwarna serba biru dan silver. Bukan hanya interiornya, tapi packaging minumannya pun sangat menggemaskan dan Instagrammable.

Suasana di MacanRia Jakarta
Suasana di MacanRia Jakarta
Suasana di MacanRia Jakarta
Suasana di MacanRia Jakarta

Makanya, tak heran kalau banyak orang yang penasaran dengan MacanRia, baik dengan menu ataupun tempatnya. Kamu bisa berkunjung ke MacanRia setiap hari pukul 10.00-22.00 WIB.

Selain punya tenant permanen di Ashta District, MacanRia juga sering bergabung dengan pameran-pameran di Jakarta. Di bulan April ini, MacanRia akan hadir di Indonesia Arena (20 April 2024) dan PIK Avenue (25 April-5 Mei 2024).

Menu dan Harga di MacanRia Jakarta

Minuman di MacanRia Jakarta
Minuman di MacanRia Jakarta

Selain menu soymilk tea atau teh susu kedelai, MacanRia juga menyuguhkan varian teh yang tak kalah menarik. Semua harga menu di MacanRia yakni 35 ribuan, dengan tambahan 3 ribu untuk topping jelly pearl.

  1. Osmanthus Oolong
  1. Earlgrey
  1. Tio Guan Yin
  1. Pu Er
  1. Jasmine Oolong Tea
  1. Rose Tea
  1. Lavender Tea
  1. Da Hong Pao
  1. White Peach Oolong
  1. Yunnan Pu Er Tea

Penikmat teh yang ada di Jakarta sudah pasti harus coba brand yang satu ini. Segera mampir ke MacanRia di Ashta District Jakarta Selatan, ya!

Hotel dekat Ashta District, Jakarta

Bagikan Artikel