Deswita Opak Yogyakarta: Lokasi, Menu, dan Harga

Salah satu cafe dengan view sungai di Bantul, Deswita Opak, menyajikan aneka seafood dengan harga Rp 15,000-Rp 45,000.
7 May 2024 ·By Izzah Putri Jurianto
·
Bagikan Artikel

Kamu sedang mencari cafe dengan view sunset yang cakep? Cobain Deswita Opak di Bantul, Yogyakarta, cafe dengan view sungai dan pantai yang buka pukul 08.17-21.50 WIB setiap hari.

Deswita Opak Jogja (menumenujogja via Instagram)
Deswita Opak Jogja (menumenujogja via Instagram)

Punya area yang luas di tepi Sungai Opak, cafe ini cocok untuk nongkrong sore-sore. Simak artikel berikut untuk lokasi, jam buka, menu, dan harga di Deswita Opak Jogja.

Lokasi dan Jam Buka Deswita Opak Jogja

Lokasi Deswita Opak Jogja (menumenujogja via Instagram)
Lokasi Deswita Opak Jogja (menumenujogja via Instagram)
Lokasi Deswita Opak Jogja (menumenujogja via Instagram)
Lokasi Deswita Opak Jogja (menumenujogja via Instagram)

Lokasi Deswita Opak beralamat di Karang, Tirtohargo, Kretek, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Jam buka cafe ini yaitu pukul 08.17-21.50 WIB setiap Senin-Minggu.

Terbagi menjadi area indoor dan outdoor, banyak pengunjung yang lebih memilih duduk di area tamannya untuk menikmati view Sungai Opak. Ada beberapa spot seperti kursi meja regular, hingga gazebo mini yang muat untuk 4-5 orang.

Jam Buka Deswita Opak Jogja (menumenujogja via Instagram)
Jam Buka Deswita Opak Jogja (menumenujogja via Instagram)
Harga Menu Deswita Opak Jogja (menumenujogja via Instagram)
Harga Menu Deswita Opak Jogja (menumenujogja via Instagram)

Untuk masuk kesini, kamu tidak perlu membeli tiket apapun, cukup memesan makanan dan minuman yang dijual di cafe. Uniknya, pengunjung bisa membawa alat pancing dan memancing sepuasnya di sini, loh.

Mayoritas pengunjung yang datang ke Deswita Opak membawa keluarga dan anaknya masing-masing. Hal ini karena luasnya area taman yang bikin anak kecil betah bermain. Namun, tak jarang ada juga yang datang sendiri atau bersama teman mereka.

Harga Menu di Deswita Opak

Menu Deswita Opak cukup bervariasi, seperti nasi goreng, nasi campur, sup, gulai, seafood, dan tumis sayur. Untuk harganya berada di kisaran Rp 15,000-Rp 45,000.

Cek daftar menu dan harga di Deswita Opak yang bisa kamu coba berikut ini.

  1. Tumis Kangkung (Rp 15,000)
  1. Tumis Boncis Tempe (Rp 17,000)
  1. Nasi Campur Jawa (Rp 25,000)
  1. Nasi Goreng Seafood (Rp 25,000)
  1. Udang Goreng/Bakar (Rp 30,000)
  1. Gulai Kerapu (Rp 32,000)
  1. Cumi Asam Manis (Rp 32,000)
  1. Sup Tuna (Rp 35,000)
  1. Sup Kakap Merah (Rp 40,000)
  1. Lobster Saus Madu (Rp 45,000)

Kebayang kan, gimana syahdu dan sejuknya bersantap seafood di pinggiran Sungai Opak? Yuk, mampir ke cafe Deswita Opak di Bantul, Yogyakarta!

Tempat menginap di Bantul, Yogyakarta

Bagikan Artikel