ASR Festival 2025, Promo Liburan Yang Nggah Boleh Dilewatkan
Digelar di Laguna Atrium, Central Park Mall, Jakarta | 4–8 Juni 2025
Bagi kamu yang sedang merencanakan liburan, baik untuk jangka pendek maupun akhir tahun, ASR Festival 2025 adalah momen yang tidak boleh dilewatkan! Festival ini menghadirkan berbagai promo menarik untuk hotel, tiket perjalanan, hingga paket wisata eksklusif yang hanya tersedia selama lima hari mulai dari tanggal 4 hingga 8 Juni 2025 di Laguna Atrium, Central Park Mall, Jakarta.
Apa Itu ASR Festival?
ASR Festival merupakan ajang tahunan yang digelar oleh Archipelago International jaringan hotel terbesar di Asia Tenggara yang menaungi merek-merek populer seperti ASTON, favehotel, Harper dan NEO. Festival ini menjadi surga bagi para pemburu diskon, karena menawarkan berbagai promo menginap dan liburan dengan harga super hemat, layanan eksklusif, dan penawaran bundling yang menarik.
Promo yang Ditawarkan
Selama lima hari penyelenggaraan, pengunjung bisa menikmati berbagai penawaran spesial, antara lain:
-
Diskon hingga 50% untuk pemesanan hotel ASTON, Harper dan NEO di seluruh Indonesia.
-
Flash deal harian dengan harga menginap mulai dari Rp300.000-an per malam.
-
Paket liburan keluarga termasuk akomodasi, sarapan, dan tiket wisata lokal dengan harga paket khusus.
-
Undian berhadiah voucher menginap gratis di hotel-hotel mewah Archipelago di Bali, Yogyakarta, dan Lombok.
-
Promo eksklusif untuk pengguna ASR Membership dengan benefit tambahan seperti late check-out, room upgrade, dan poin reward ganda.
Aktivitas Seru di Lokasi
Tak hanya sekadar pameran promo, ASR Festival 2025 juga menghadirkan berbagai kegiatan seru dan interaktif, seperti:
-
Talkshow dan travel sharing bersama influencer perjalanan ternama.
-
Workshop fotografi dan tips liburan hemat.
-
Games berhadiah dan quiz interaktif di panggung utama.
-
Area foto dengan dekorasi tematik dari berbagai destinasi wisata Indonesia.
Kenapa Harus Datang?
Festival ini bukan hanya cocok untuk para traveler berpengalaman, tapi juga untuk keluarga, pasangan muda, dan siapa saja yang ingin merencanakan liburan impian dengan budget yang lebih terjangkau. Semua informasi perjalanan, rekomendasi hotel, hingga bantuan pemesanan langsung tersedia di satu tempat!
Catat tanggalnya dan ajak orang terdekatmu untuk datang dan temukan liburan impianmu di sini!